Aneh, Presiden Kok Didesak-desak Reshuffle Menteri
A
A
A
JAKARTA - Wacana perombakan atau reshuffle kabinet terus bergulir. Berbagai pihak menilai sudah saatnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengambil kebijakan tersebut.
Politikus Partai Golkar, Mukhamad Misbakun mengaku dorongan kepada Jokowi untuk melakukan reshuffle sebagai sesuatu yang mengherankan. Menurut dia, terlihat aneh jika Presiden justru didorong untuk melakukan perombakan kabinet.
"Kenapa presiden kok malah didorong-dorong untuk melakukan reshuffle kabinet?" ujar Misbakhun dalam diskusi Polemik Sindo Trijaya FM Menanti Sabda Reshuffle di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (9/5/2015).
Menurut politikus Partai Golkar itu, sangat tidak elok jika presiden terus didorong untuk melakukan reshuffle. Namun Misbakhun mengimbau agar Jokowi tetap harus mengevaluasi kinerja pemerintahan. (Baca: Effendi Simbolon Curiga Ada Kepentingan di Balik Reshuffle)
"Adalah tidak elok jika kita mendorong reshuffle, tapi presiden belum ingin melakukan perombakan. Kabinet kerja itu kan berbasis kinerja, jika ada evaluasi kerja itu memang keharusan," tuturnya.
Politikus Partai Golkar, Mukhamad Misbakun mengaku dorongan kepada Jokowi untuk melakukan reshuffle sebagai sesuatu yang mengherankan. Menurut dia, terlihat aneh jika Presiden justru didorong untuk melakukan perombakan kabinet.
"Kenapa presiden kok malah didorong-dorong untuk melakukan reshuffle kabinet?" ujar Misbakhun dalam diskusi Polemik Sindo Trijaya FM Menanti Sabda Reshuffle di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (9/5/2015).
Menurut politikus Partai Golkar itu, sangat tidak elok jika presiden terus didorong untuk melakukan reshuffle. Namun Misbakhun mengimbau agar Jokowi tetap harus mengevaluasi kinerja pemerintahan. (Baca: Effendi Simbolon Curiga Ada Kepentingan di Balik Reshuffle)
"Adalah tidak elok jika kita mendorong reshuffle, tapi presiden belum ingin melakukan perombakan. Kabinet kerja itu kan berbasis kinerja, jika ada evaluasi kerja itu memang keharusan," tuturnya.
(dam)