Minta Bantuan Arbitrase Singapura dan AS, PT Berkah Bisa Sita Aset Tutut

Selasa, 17 Februari 2015 - 15:08 WIB
Minta Bantuan Arbitrase...
Minta Bantuan Arbitrase Singapura dan AS, PT Berkah Bisa Sita Aset Tutut
A A A
JAKARTA - PT Berkah Karya Bersama sudah mendaftarkan putusan Badan Arbitrase Nasional Indonesia (BANI) ke badan arbitrase Singapura dan Amerika Serikat (AS) untuk memuluskan proses eksekusi putusan BANI. Langkah itu dilakukan agar jika eksekusi macet, maka upaya aset sita pihak kalah yakni Siti Hardiyanti Rukmana (Tutut) bisa dilakukan.

"Kita sudah mempersiapkan laporan, atau kita sudah melapporkan pihak terkait di Singapura dan Amerika (Serikat) untuk melakukan pemblokiran aset-aset milik Tutut," ujar Direktur PT Berkah Karya Bersama Effendy Syahputra saat dihubungi Sindonews, Selasa (17/2/2015).

Syahputra mengatakan, pihaknya meyakini pihak Tutut tak mampu membayar kewajiban utang sebesar Rp510 miliar kepada PT Berkah seperti yang ada dalam putusan BANI. Sehingga PT Berkah meminta bantuan badan arbitrase di dua negara tersebut.

"Maka kita minta aset-aset (Tutut) di sana di-tracing. Sifatnya lebih kepada penyitaan aset yang dimiliki untuk menutup kewajiban utang," ungkapnya.

Untuk diketahui, pada Jumat 12 Desember 2014 lalu, BANI akhirnya menyelesaikan sengketa perdata kepemilikan saham PT Cipta TPI antara PT Berkah Karya Bersama dengan Siti Hardiyanti Rukmana. Dalam putusan itu, BANI mewajibkan pihak Tutut membayar utang sebesar Rp510 miliar, serta uang biaya perkara (pengganti) sebesar Rp2,3 miliar kepada PT Berkah.

PT Berkah telah mengajukan gugatan berupa permintaan eksekusi putusan BANI kepada PN Jakarta Pusat. Tak cuma ke PN Jakarta Pusat, PT Berkah Karya Bersama juga telah mendaftarkan putusan BANI ke Badan Arbitrase Singapura dan Amerika Serikat. Langkah itu dilakukan agar putusan BANI bisa segera dieksekusi.
(hyk)
Berita Terkait
Jadwal Live Televisi...
Jadwal Live Televisi MNC Group Fase Grup Piala Eropa 2020
PT Mitra Sahabat Sawerigading...
PT Mitra Sahabat Sawerigading Bayar Sewa Lahan TPI Balambang
MNC TV Apresiasi Kerja...
MNC TV Apresiasi Kerja Keras Tim di MNC Sport Competition
Cara Setting Parabola...
Cara Setting Parabola untuk Nonton TV Digital
Turnamen Tenis Meja...
Turnamen Tenis Meja MNC Sport Competition, MNC TV: Wadah Menjajal Skill
James Spader Sebut Reddington...
James Spader Sebut Reddington di The Blacklist Sebagai Antihero
Berita Terkini
9 Fakta Try Sutrisno,...
9 Fakta Try Sutrisno, Sosok Jenderal Disegani di Era Soeharto yang Kini Tuntut Wapres Diganti
14 menit yang lalu
Mendagri Bakal Kaji...
Mendagri Bakal Kaji Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa Surakarta
30 menit yang lalu
Saksikan Malam Ini 30...
Saksikan Malam Ini 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Jurus Yassierli Tangkal Badai PHK Bersama Anita Dewi, di iNews
49 menit yang lalu
Warna Motor Royal Enfield...
Warna Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Beda dengan di LHKPN
1 jam yang lalu
Tim Hukum Hasto Minta...
Tim Hukum Hasto Minta Jaksa Buka CCTV Ruangan Merokok Kantor KPK untuk Buktikan Klaim Wahyu
1 jam yang lalu
8 Tuntutan Forum Purnawirawan...
8 Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Mendorong Reshuffle hingga Pergantian Wapres
2 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved