Politikus PKS Tanya Jilbab Polwan ke Calon Kapolri

Rabu, 14 Januari 2015 - 12:38 WIB
Politikus PKS Tanya...
Politikus PKS Tanya Jilbab Polwan ke Calon Kapolri
A A A
JAKARTA - Komjen Pol Budi Gunawan menjalani uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) sebagai calon tunggal Kapolri di Komisi III DPR.

Budi langsung menyampaikan visi dan misinya di hadapan anggota komisi yang membidangi persoalan hukum dan perundang-undangan itu.

Anggota Komisi III Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (F-PKS) Aboe Bakar Al Habsy memuji pemaparan dan pandangan Budi yang disampaikan sebelumnya.

"Semoga ini bukan tulisan semata dan terus berkesinambungan," ujar Aboe Bakar di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (14/1/2015).

Usai memuji Aboe Bakar juga sempat menyampaikan keterkejutannya saat mendengera Budi ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK sehari sebelum menjalani fit and proper test di Komisi III. Hal itu pun menjadi pertanyaan untuk Budi.

"Kita tetap on the track tetap jalan terus. Kami sendiri cukup kaget dan tegang waktu rapat pleno," kata dia.

Selain itu, Aboe Bakar juga menanyakan sikap dan pandangan jenderal bintang tiga ini mengenai pengenaan jilbab bagi polisi wanita.

"Jilbab untuk Polwan. Berjilbab, ajaran agama yang tidak dikurangi haknya. Pandangan Anda?" tanya pria yang akrab disapa Habib ini.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6134 seconds (0.1#10.140)