Tentukan Jadwal Munas, Golkar Lebih Dulu Gelar Rapimnas

Rabu, 12 November 2014 - 16:03 WIB
Tentukan Jadwal Munas, Golkar Lebih Dulu Gelar Rapimnas
Tentukan Jadwal Munas, Golkar Lebih Dulu Gelar Rapimnas
A A A
JAKARTA - Partai Golkar lebih dahulu akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) sebelum mengadakan Musyawarah Nasional (Munas).

"Sesuai aturan partai, sebelum munas didahului rapimnas. Rapimnas akan berlangsung pada 17 November di Yogyakarta," ujar Wakil Bendahara Umum (Wabendum) Partai Golkar Bambang Soesatyo di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Rabu (12/11/2014).

Kata dia, salah satu agenda rapimnas ini ialah menentukan jadwal kapan dilangsungkannya munas partai berlogo pohon beringin tersebut.

"Jadi, enggak ujuk-ujuk munas. Kenapa? karena kami juga enggak tahu kapan munas itu. Tapi akan diputuskan saat rapimnas," terangnya.

Sementara itu, mengenai peluang Aburizal Bakrie (Ical) untuk kembali maju sebagai Ketua Umum Partai Golkar melalui munas, dia menjawab.

"Saya enggak tahu Ical maju lagi atau enggak, tapi sebagian besar daerah desak Ical maju lagi. Mereka punya alasan masing-masing," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5674 seconds (0.1#10.140)