Tiga Kader PKB Menghadap Jokowi

Kamis, 23 Oktober 2014 - 11:09 WIB
Tiga Kader PKB Menghadap...
Tiga Kader PKB Menghadap Jokowi
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar (Cak Imin) memutuskan tidak masuk dalam kabinet Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK). Dia lebih memilih mengurus partainya.

Namun PKB tetap akan menyodorkan sejumlah nama yang dinilai pantas, untuk mengisi jabatan kursi menteri.

Politikus PKB Marwan Jafar mengatakan, ada beberapa nama termasuk Sekjen PKB Hanif Dhakiri dan Rektor Universitas Diponegoro (Undip) Muhammad Nasir yang juga kader PKB.

"Sudah ini Pak Hanif dan Pak Nasir," kata Marwan di Kompleks Istana Negara, Jalan Medan Merdeka, Jakarta, Kamis (23/10/2014).

Mantan Ketua Fraksi PKB di DPR ini tidak menampik, dirinya termasuk kader PKB yang digadang-gadang sebagai menteri.

"Iya," kata Marwan sambil menunjukkan salam tiga jari.

Marwan mengaku datang ke Kompleks Istana Negara lantaran dipanggil oleh Presiden Jokowi. "Saya dipanggil presiden, enggak tahu (agendanya)," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0980 seconds (0.1#10.140)