Agung Laksono Kritik Wacana Pansus Pilpres

Rabu, 23 Juli 2014 - 15:26 WIB
Agung Laksono Kritik...
Agung Laksono Kritik Wacana Pansus Pilpres
A A A
JAKARTA - Rencana DPR membentuk Panitia Khusus (Pansus) Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2014 mendapat kritikan dari Wakil Ketua umum Partai Golkar, Agung Laksono.

"Kita tidak melarang ada pansus, tapi kalau mau dari dulu-dulu. Ini kenapa baru mau dibuat," ujar Agung yang juga selaku Menteri Koordinator bidang Kesejahteraan Rakyat ini di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (23/7/2014).

Sekadar diketahui, wacana pembentukan pansus itu digulirkan karena pelaksanaan Pilpres 2014 terdapat kecurangan. Terlebih, Komisi Pemilihan Umum (KPU) tidak mengakomodir sanggahan Koalisi Merah Putih atau pendukung pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa.

"Saya kira jangan terburu-buru ya, ini kan belum selesai. Banyak pikiran yang positif saja sih, sedikit-sedikit negatif melulu. Saya heran, ada apa-apa langsung pansus, jadi membuat suasananya yang tidak kondusif," katanya.

Dia menambahkan, rakyat ingin situasi yang kondusif. Lagipula, ujar dia, persoalan tidak akan selesai jika dengan suasana yang emosional.

"Ini belum selesai ada Pansus Pilpres. September (Masa jabatan DPR) selesai ya buat apa, itu kan hanya sekadar untuk mencari-cari masalah, yang bisa mendistorsi keadaan," ucapnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0661 seconds (0.1#10.140)