Tim Prabowo-Hatta Bawa Bukti Kampanye Hitam Saiful Muzani

Rabu, 11 Juni 2014 - 14:23 WIB
Tim Prabowo-Hatta Bawa...
Tim Prabowo-Hatta Bawa Bukti Kampanye Hitam Saiful Muzani
A A A
JAKARTA - Kubu pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa mengaku dirugikan dengan dugaan aksi kampanye hitam (black campaign) yang dilakukan Direktur Direktur Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) Saiful Mujani saat kegiatan Silaturahmi Pemuda dan Masyarakat Cinangka, Serang, Banten.

Untuk membuktikan dugaan aksi kampanye hitam yang dilakukan Saiful, tim advokasi hukum pasangan Prabowo-Hatta menyerahkan sejumlah barang bukti kepada Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) pusat.

"Bukti foto kegiatan, rekaman audio yang berhasil kami rekam walaupun tidak utuh, undangan silaturahmi, bagi Kaos, pin, stiker capres nomor 2, dan selurh peserta diberi pengganti transport 20 ribu," ungkap Juru Bicara Tim Advokasi Prabowo-Hatta, Habiburokhman di Gedung Bawaslu, Jakarta, Rabu (11/6/2014).

Menurut Habib, cara-cara yang dilakukan Saiful bentuk fitnah dan pembodohan kepada masyarakat di Banten. Maka itu, pihaknya meminta Bawaslu serius mengusut hal tersebut dengan memanggil Saiful dan pihak terkait.

"Kami meragukan hasil survei yang dilakukan sama Saiful Mujani," tegas mantan aktivis 98 ini.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1042 seconds (0.1#10.140)