Idrus Yakin Seluruh Kader Golkar Coblos Prabowo

Senin, 09 Juni 2014 - 14:53 WIB
Idrus Yakin Seluruh...
Idrus Yakin Seluruh Kader Golkar Coblos Prabowo
A A A
JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham memastikan hampir seluruh DPD Partai Golkar mendukung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2014.

"Kalau ada satu atau dua orang yang berseberangan, saya kira itu tidak ada masalah. Kita bebas saja karena ini negara demokratis. Tapi kami berkeyakinan tanggal 9 Juli nanti mereka akan memilih pasangan nomor 1 (Prabowo-Hatta)," ujar Idrus di Rumah Polonia, Cipinang Cempedak, Jakarta Timur, Senin (9/6/2014).

Seperti diketahui, sejumlah kader Partai Golkar memberikan dukungan kepada pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK), kendati keputusan partai berlambang pohon beringin itu memilih Prabowo-Hatta.

Paling belakangan, Keluarga Besar Eksponen Tri Karya Golkar yang terdiri dari ormas SOKSI, MKGR, dan Kosgoro 57 pada Minggu 8 Juni 2014 lalu melakukan deklarasi dukungan kepada Jokowi-JK sebagai Capres dan Cawapres periode 2014 - 2019 di Puri Agung, Grand Sahid Jaya Hotel.

Idrus mengungkapkan, Partai Golkar adalah partai yang memiliki sistem efektif. Menurut dia, jika ada yang menyatakan diri sebagai kader Golkar maka syaratnya harus taat asas. "Bagi kader yang tidak taat asas, ya kita jalankan aturan melalui prosedur, memberikan surat teguran dan mengingatkan," ujar Idrus.

Kendati mengakui ada sejumlah kader Golkar yang berbeda dengan keputusan partai, Idrus menegaskan tidak ada perpecahan di tubuh partainya. "Yang ke sana hanya satu dua pihak dan kami tahu siapa yang membelok ke sana. Jadi sesuai aturan, kami memberi peringatan dan nanti ada rapat mahkamah partai untuk membicarakan sanksi yang diberikan," tutur Idrus.
(dam)
Berita Terkait
HUT ke-57 Partai Golkar...
HUT ke-57 Partai Golkar Bertema Bersatu untuk Menang
Soal Peluang Golkar...
Soal Peluang Golkar Ubah AD/ART untuk Jokowi Maju Ketum, Aburizal Bakrie: Bisa Saja jika Daerah Mau
Tasyakuran HUT Ke-57...
Tasyakuran HUT Ke-57 Partai Golkar
Presiden Jokowi Hadir...
Presiden Jokowi Hadir di Penutupan Munas XI Partai Golkar
Pembukaan Rapimnas Partai...
Pembukaan Rapimnas Partai Golkar
Malam Puncak HUT ke-57...
Malam Puncak HUT ke-57 Partai Golkar
Berita Terkini
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
4 jam yang lalu
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
6 jam yang lalu
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
6 jam yang lalu
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
6 jam yang lalu
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
7 jam yang lalu
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
7 jam yang lalu
Infografis
Market Value Ian Maatsen...
Market Value Ian Maatsen Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved