Kodam III/Siliwangi Bantah Tudingan Petinggi PDIP

Minggu, 08 Juni 2014 - 14:42 WIB
Kodam III/Siliwangi...
Kodam III/Siliwangi Bantah Tudingan Petinggi PDIP
A A A
BANDUNG - Kodam III/Siliwangi membantah pernyataan Wakil Ketua Badan Pemenangan Pemilu PDIP Tubagus Hasanuddin yang menyatakan ada oknum anggota Babinsa di wilayah Desa Cimanintin, Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang, yang mengarahkan warga untuk memilih salah satu capres-cawapres.

"Apa yang dikatakan petinggi PDIP (TB Hasanudin) mengenai Babinsa yang tidak netral itu tidak benar," tegas Kapendam III/Siliwangi Kolonel Inf M Affandi di Makodam III/Siliwangi, Minggu (8/6/2014).

Menurutnya, hal itu dipastikan setelah Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Dedi Kusnadi dan beberapa pejabat utama Kodam III/Siliwangi melakukan pengecekan langsung ke lokasi yang disebut TB Hasanuddin mengenai adanya oknum Babinsa yang tidak netral.

Dari hasil investigas terhadap anggota yang dituduh tidak netral tersebut, didapat fakta hal tersebut tidak terjadi. Pasalnya, pada saat kejadian atau pada tanggal 4 Juni, Babinsa tersebut tengah berdinas di Makoramil sebagai petugas piket.

"Besoknya (5 Juni) yang bersangkutan tengah menjalankan tugas Karya Bhakti di Kawasan Wado berupa pemasangan tiang listrik bersama warga. Jadi tidak ada itu door to door seperti yang dituduhkan sebelumnya. Apalagi Babinsa yang dituduhkan itu adalah Babinsa terbaik yang menjadi panutan, jadi tidak mungkin," jelasnya.

Pihaknya memastikan, seluruh jajaran TNI khususnya Kodam III/Siliwangi akan bersikap netral dalam Pilpres 2014. Hal itu sudah terbukti saat Pileg lalu dengan tidak adanya laporan mengenai anggota TNI yang tidak netral.

Dalam kesempatan itu, Affandi mengimbau warga yang melihat atau mendapat pengarahan dari Babinsa untuk memilih salah satu capres-cawapres langsung melapor ke markas TNI terdekat atau langsung telepon ke hotline Pangdam III/Siliwangi di (022) 4211746.

Di tempat yang sama, Wasintel Kodam III/Siliwangi Letkol Inf Ujang Sudrajat mengatakan, setelah dipastikan tidak ada oknum Babinsa yang tidak netral, Pangdam III/Siliwangi langsung mengklarifikasinya kepada Hasanudin. "Bapak Panglima (Pangdam) sudah menjalin komunikasi dengan Bapak TB Hasanudin untuk mengklarifikasi hal itu. ‎Dan Pak TB, sudah bisa memahami hal itu," pungkasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6848 seconds (0.1#10.140)