Golkar Jateng Solid Dukung Prabowo-Hatta

Jum'at, 23 Mei 2014 - 14:48 WIB
Golkar Jateng Solid...
Golkar Jateng Solid Dukung Prabowo-Hatta
A A A
SEMARANG - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Jawa Tengah menegaskan pihaknya satu suara mendukung pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, meskipun santer beredar kabar suara Golkar terpecah karena mendukung duet Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla (JK).

Sekretaris DPD Partai Golkar Jawa Tengah Iqbal Wibisono mengatakan, saat ini tidak melihat tanda-tanda perpecahan di kubu Golkar Jawa Tengah.

"Kita sebagai pimpinan di daerah tentu patuh terhadap keputusan pusat. Perbedaan itu tidak diharamkan, tapi kita sebagai organisasi harus mematuhi putusan pusat. Jika ada yang mendukung capres lain (selain hasil koalisi) itu individu, tapi silakan lepas atribut Golkar, jangan bawa embel- embel partai," katanya di Kantor DPD Partai Golkar Jawa Tengah, Jumat (23/5).

Keputusan pusat, kata Iqbal, sudah sangat jelas. Setelah perolehan suara Pileg 14,75 persen artinya tidak bisa mengusung capres sendiri. Partai Golkar pun melakukan berbagai pertimbangan, hingga akhirnya memutuskan untuk berkoalisi dengan Partai Gerindra yang mengusung Prabowo Subianto sebagai capres.

Di Jawa Tengah, kata dia, tidak ada strategi baru untuk memenangkan kandidat ini. Ia hanya mengatakan tim sukses agar bisa mengajak orang sebanyak-banyaknya di tingkat desa, mendengarkan apa yang diminta warga, sekaligus membantu mencari solusi jika ada persoalan di masyarakat. "Jadi menurut saya tidak ada sesuatu (strategi) yang istimewa," lanjutnya.

Iqbal mengatakan, untuk pemenangan bersama parpol koalisi akan dilakukan rapat pada Minggu (25/5) di Kabupaten Banyumas. Akan hadir beberapa pimpinan parpol koalisi yakni dari Gerindra, PKS, PAN, PBB, PPP dan Golkar.

"Apakah nanti akan ada deklarasi tim sukses di sana atau tidak, belum bisa dipastikan. Untuk awal, kami perkuat internal dulu, masing-masing parpol. Modal dasarnya memperkuat internal partai," bebernya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7117 seconds (0.1#10.140)