Gerindra Jateng optimis Prabowo menang satu putaran

Senin, 12 Mei 2014 - 08:44 WIB
Gerindra Jateng optimis...
Gerindra Jateng optimis Prabowo menang satu putaran
A A A
Sindonews.com - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Jawa Tengah (Jateng) optimis, bisa mendulang suara maksimal di provinsi ini untuk memenangkan Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto pada Pemilihan Presiden (Pilpres), 9 Juli 2014 mendatang.

DPD optimis target maksimal, memenangi Pilpres satu kali putaran. Walaupun, di kubu yang berbeda yakni, DPD Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jateng juga memasang target sama, memenangi pilpres satu putaran dengan mengusung capres Joko Widodo (Jokowi).

Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sriyanto Saputro mengatakan, pihaknya melakukan berbagai strategi untuk mencapai target itu. Di antaranya sosialisasi dari tingkat DPD hingga ranting.

Para relawan Prabowo Subianto juga sudah sangat masif bergerak di daerah-daerah hingga tingkat bawah. Para relawan secara struktural tidak masuk dalam partai, namun tetap intens berkomunikasi.

"Ada namanya sayap partai. Mereka para relawan terus bergerak. Misalnya membentuk Prabowo Center, ada juga Gardu Prabowo, dan lain-lain," ungkapnya saat dihubungi KORAN SINDO telepon selulernya, Senin (12/5/2014).

Langkah berikutnya, yang tak kalah penting, kata dia, adalah mengoptimalkan para Calon Legislatif (Caleg) Partai Gerindra. Baik caleg yang sukses meraup suara di Pemilu Legislatif (Pileg) 9 April lalu atau tidak.

"Itu baik caleg DPR, DPRD provinsi maupun DPRD kabupaten atau kota, sama-sama nyengkuyung. Baik caleg yang jadi ataupun tidak," lanjutnya.

Terkait tim pemenangan Prabowo Subianto, kata dia, secara resmi memang belum dibentuk untuk kemudian didaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). Hal itu, salah satunya dikarenakan menunggu koalisi final dengan partai politik (parpol) lainnya.

Sejauh ini, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah berkoalisi menyatakan dukungannya pada Capres Prabowo Subianto.

"Kami sangat optimis memenangi Pilpres, Insya Allah satu putaran selesai. Karena rakyat butuh figur yang tegas, berpengalaman dan mempunyai jaringan yang luas. Bukan sekedar (pemimpin) yang pencitraan," tegasnya.

Koordinator Tim Media Satria Gerindra Jawa Tengah, Enar Ratriany Assa, menambahkan berbagai relawan memang sudah terus bergerak. Ia menambahkan, ada juga relawan-relawan lain. Di antaranya Tidar dan Pira (Perempuan Indonesia Raya).

"Untuk Satria (Satuan Relawan Indonesia Raya) di 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah semuanya ada. Kami bergerak mendukung penuh Prabowo Subianto memenangi Pilpres," katanya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1632 seconds (0.1#10.140)