Wafid mengaku pernah diancam Nazaruddin

Selasa, 06 Mei 2014 - 18:22 WIB
Wafid mengaku pernah diancam Nazaruddin
Wafid mengaku pernah diancam Nazaruddin
A A A
Sindonews.com - Mantan Sekretaris Kemnterian Pemuda dan Olahraga Wafid Muharram mengaku pernah diancam oleh mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin.

Wafid menyebut Nazar mengancam akan melapor ke Andi Mallarangeng supaya dicopot dari jabatannya saat menagih uang pengurusan proyek Sport Center Hambalang, Bogor, Jawa Barat.

"Nazar ngancam saya, bahwa waktu itu (dikatakan) tolong Pak Wafid uang itu uang teman-teman, kalau tidak saya bisa mengganti," kata Wafid di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Selasa (6/5/2014).

Wafid bersaksi untuk mantan Kepala Divisi Konstruksi I PT Adhi Karya Teuku Bagus M Noor, terdakwa dalam kasus itu. Namun, dia menjawab tidak takut jika dipecat.

"Saya bilang saya enggak takut dengan jabatan ini. Jabatan ini juga akan hilang," imbuhnya.

Ditambahkannya, waktu itu ada perselisihan antara perusahaan Nazaruddin dengan PT Adhi Karya. Hal itu diketahui setelah berbicara dengan Teuku Bagus. Nazaruddin merupakan pemilik Grup Permai.

"Diperkuat keterangan Rosa ke saya, kata Rosa kami sudah setuju Adhi Karya maju, itu kalimatnya," pungkas Wafid.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7908 seconds (0.1#10.140)
pixels