Mahfud MD 'kartu joker' di Pilpres 2014

Jum'at, 02 Mei 2014 - 21:52 WIB
Mahfud MD kartu joker...
Mahfud MD 'kartu joker' di Pilpres 2014
A A A
Sindonews.com - Ketua Umum DPP Perhimpunan Gerakan Keadilan (PGK), Bursah Zarnubi menyatakan, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD, dinilai sebagai sosok yang tepat menjadi calon wakil presiden (cawapres) saat ini.

Seperti diketahui, konfigurasi politik Indonesia menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014, mengerucut kepada dua kekuatan besar, yaitu poros Prabowo Subianto dan Joko Widodo (Jokowi).

Menurutnya, siapapun dari kedua poros tersebut yang menggandeng Mahfud MD sebagai cawapres, akan memenangkan kompetisi pilpres dalam satu putaran

"Integritasnya yang dikenal bersih, tegas, dan berpengalaman di lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif, menjadikan Mahfud sebagai figur yang dibutuhkan untuk memperkuat pemerintahan presidensial bagi siapapun presiden mendatang," ungkap Bursah, kepada wartawan, di Jakarta, Jumat (2/5/2014).

Bursah menilai, dengan pengalaman dan komunikasinya yang bagus, Mahfud akan berkontribusi besar pada stabilitas pemerintahan. Hal itu karena ia dikenal sebagai sosok yang diterima di semua kalangan, baik Islam maupun Nasonalis, NU maupun Muhammadiyah.

Di samping itu, lanjut Bursah, dari sisi usia Mahfud tidak terpaut terlalu jauh, baik dengan Prabowo Subianto maupun Jokowi. Oleh karena itu, duet Prabowo-Mahfud ataupun Jokowi-Mahfud akan mampu menjadi pemenang dalam pilpres mendatang.

"Jadi, figur Mahfud dalam konstelasi pilpres kali ini seperti 'kartu joker' yang dapat menentukan kemenangan. Prabowo maupun Jokowi akan menang satu putaran jika menggandeng Mahfud MD sebagai cawapres," tukas pria yang pernah Ketua Umum Partai Bintang Reformasi (PBR) itu.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0947 seconds (0.1#10.140)