Golkar jajaki semua partai bangun koalisi

Kamis, 01 Mei 2014 - 13:46 WIB
Golkar jajaki semua partai bangun koalisi
Golkar jajaki semua partai bangun koalisi
A A A
Sindonews.com - Menjelang pemilu presiden (pilpres) partai politik sibuk dengan urusan koalisi. Pasalnya, hasil pemilu legislatif (pileg) versi hitung cepat tidak ada partai yang bisa mengusung calon presiden dan wakil presiden sendiri.

Ketua DPD I Partai Golkar Banten Ratu Tatu Chasanah tidak menampik jika partainya aktif melakukan komunikasi politik dengan partai lain.

"Komunikasi dengan seluruh partai," kata Ratu Tatu usai membesuk adiknya Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan di Rutan KPK, Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakaarta, Kamis (1/5/2014).

Ratu Tatu menjelaskan, konsolidasi internal juga terus berjalan. Diketahui belum lama ini DPD Golkar bertemu Aburizal Bakrie di kediamannya.

Disinggung soal pertemuan itu, adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah ini mengatakan, Ical sapaan Aburizal Bakrie akan melaporkan perkembangan politik kepada DPD Golkar.

"Oh ngasih tahu yang dilakukan beliau. Waktu rapim beliau menyampaikan apa yang dilakukan beliau, progresnya akan dikomunikasikan dengan DPD," tukasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3740 seconds (0.1#10.140)