Ini imbauan Polri untuk buruh
A
A
A
Sindonews.com - Mabes Polri berharap agar peringatan Hari Buruh atau Mayday pada 1 Mei nanti berjalan kondusif. Bagi buruh yang ingin menggelar aksi jangan sampai menggangu aktivitas pengguna jalan.
"Kami selalu mengimbau (buruh) untuk selalu memenuhi ketentuan yang ada. Tidak menganggu warga lain. " kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Agus Rianto di Jakarta , senin (28/4/2014).
Dia mengatakan, bagi yang berencana menggelar aksi agar memberitahukan ke kepolisian jauh-jauh hari.
"Mekanisme pemberitahuan tiga hari sebelum (Hari Buruh) dilakukan. Jadi kami monito dan koordinasikan dengan pihak yang kami tuju. Termasuk apabila melintas jalan umum, kami informasikan pengguna jalan lain," tuturnya.
"Kami selalu mengimbau (buruh) untuk selalu memenuhi ketentuan yang ada. Tidak menganggu warga lain. " kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Pol Agus Rianto di Jakarta , senin (28/4/2014).
Dia mengatakan, bagi yang berencana menggelar aksi agar memberitahukan ke kepolisian jauh-jauh hari.
"Mekanisme pemberitahuan tiga hari sebelum (Hari Buruh) dilakukan. Jadi kami monito dan koordinasikan dengan pihak yang kami tuju. Termasuk apabila melintas jalan umum, kami informasikan pengguna jalan lain," tuturnya.
(dam)