Seteru dengan Ruhut, BK panggil Boni Hargens

Rabu, 12 Februari 2014 - 17:15 WIB
Seteru dengan Ruhut,...
Seteru dengan Ruhut, BK panggil Boni Hargens
A A A
Sindonews.com - Badan Kehormatan (BK) DPR menjadwalkan pemanggilan pengamat politik Universitas Indonesia (UI), Boni Hargens, terkait laporannya mengenai dugaan ucapan rasis yang disampaikan Anggota Komisi III DPR, Ruhut Poltak Sitompul.

"Siang ini memanggil Boni Hargens dahulu, sebab penjelasan dari saudara Ruhut merasa tidak bermaksud melecehkan," kata Wakil Ketua BK Siswono Yudho Husodo, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (12/2/2014).

Politikus Partai Golkar ini menyampaikan, pemanggilan terhadap Boni termasuk penting, karena ingin menyamakan apa yang telah disampaikan Ruhut kepada mereka sebelumnya.

"Itu tentu mana yang benar kita lihat. Clearance terhadap laporan dia (Boni). Kita sudah mendengar pendengaran Ruhut," terangnya.

Ketika disinggung apakah BK akan melakukan konfrontasi kepada keduanya untuk menuntaskan persoalan itu, Suswono menjawab. "Kita lihat nanti perkembangannya bagaimana, kalau ada masalah baru," pungkasnya.

Boni Hargens perkenalkan istilah Ruhutisme
Ruhut berang terkait istilah Ruhutisme
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6835 seconds (0.1#10.140)