Pemkot Jakarta Selatan gelar hiburan Betawi
A
A
A
Sindonews.com - Menyambut malam Tahun Baru 2014, Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Selatan akan menggelar panggung hiburan di halaman Pemkot.
"Kita akan buat acara hiburan rakyat untuk menyambut pergantian tahun. Tempatnya di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan," kata Wali Kota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor di kantornya Jalan Prapanca, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2013).
Dia menerangkan, acara tersebut bakal diisi hiburan musik modern dan asli Betawi seperti gambang kromong. Tak hanya itu, dalam acara itu juga diadakan pesta kembang api.
"Ya hiburan musik, tari-tarian Betawi dan juga ada pesta kembang api nanti saat pergantian tahun," bebernya.
Menurut Syamsuddin, dengan disiapkannya panggung hiburan ini, warga Jakarta Selatan tidak perlu memaksakan diri menikmati pergantian tahun di pusat kota. Sebab, acara Jakarta Night Festival (JNF) di kawasan Sudirman-Thamrin itu dipastikan bakal terjadi kemacetan.
"Daripada ke sana macet dan berdesakan, lebih baik yang dekat. Ini juga kan bisa mengurangi bahaya seperti kecelakaan lalulintas," tandasnya.
"Kita akan buat acara hiburan rakyat untuk menyambut pergantian tahun. Tempatnya di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Selatan," kata Wali Kota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor di kantornya Jalan Prapanca, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (28/12/2013).
Dia menerangkan, acara tersebut bakal diisi hiburan musik modern dan asli Betawi seperti gambang kromong. Tak hanya itu, dalam acara itu juga diadakan pesta kembang api.
"Ya hiburan musik, tari-tarian Betawi dan juga ada pesta kembang api nanti saat pergantian tahun," bebernya.
Menurut Syamsuddin, dengan disiapkannya panggung hiburan ini, warga Jakarta Selatan tidak perlu memaksakan diri menikmati pergantian tahun di pusat kota. Sebab, acara Jakarta Night Festival (JNF) di kawasan Sudirman-Thamrin itu dipastikan bakal terjadi kemacetan.
"Daripada ke sana macet dan berdesakan, lebih baik yang dekat. Ini juga kan bisa mengurangi bahaya seperti kecelakaan lalulintas," tandasnya.
(mhd)