Wakil Ketua KPK pantau sidang LHI

Senin, 07 Oktober 2013 - 12:32 WIB
Wakil Ketua KPK pantau sidang LHI
Wakil Ketua KPK pantau sidang LHI
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Busyro Muqoddas, memantau langsung perjalanan sidang kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Pengadilan Tipikor.

Sidang kali ini mendengarkan keterangan saksi, untuk terdakwa mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Luthfi Hasan Ishaaq.

Pantauan di lokasi, Senin (7/10/2013), Busyro hadir di Tipikor ditemani Deputi Penuntutan KPK sejak pukul 11.55 WIB tadi. Mantan Ketua Komisi Yudisial (KY) itu memilih duduk di kursi bagian belakang.

Busyro sempat berkomentar sedikit mengenai maksud kedatangannya ke Pengadilan Tipikor. "Saya mau lihat sidang," kata Busyro singkat.

Hingga berita ini diturunkan, sidang dugaan suap impor daging sapi dengan terdakwa Luhtfi Hasan masih terus berlanjut, dengan mendengarkan keterangan dari sejumlah saksi.

Klik di sini untuk berita Komisi IV DPR terima setoran.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5157 seconds (0.1#10.140)