Diisukan tak sedap, istri calon hakim agung sakit

Senin, 23 September 2013 - 16:27 WIB
Diisukan tak sedap, istri calon hakim agung sakit
Diisukan tak sedap, istri calon hakim agung sakit
A A A
Sindonews.com - Calon hakim agung (CHA) Sudrajad Dimyati mengatakan, saat ini sang istri jatuh sakit setelah mendengar kabar tak sedap mengenai dirinya yang disebut melakukan komunikasi mencurigakan dengan Anggota Komisi III Bachrudin Nasori di dalam toilet DPR RI.

"Istri saya sakit, anak saya malu masuk kuliah," kata Sudrajad di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (23/9/2013).

Atas kejadian ini kata dia, dirinya telah mendapatkan surat dari Komisi Yudisial (KY) untuk menjelaskan duduk permasalahan yang terjadi kepadanya.

"Hari Kamis tanggal 26 (September) jam 10.00 WIB, saya dipanggil KY. Suratnya ke Pengadilan Tinggi Pontianak, tembusannya ke Ketua MA dan masuk ke email saya," terangnya.

Sudrajad pun tak khawatir dengan pemanggilan tersebut. Dirinya siap untuk menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi. "Oh siap. Saya berada di pihak yang benar," tuntasnya.

Sebelumnya, Bachrudin telah membantah kalau dirinya melakukan praktik yang melanggar hukum dengan Sudrajad usai uji kepatutan dan kelaikan (fit and proper test) CHA di Komisi III beberapa waktu lalu.

Keduanya mengatakan kalau pertemuannya di dalam toilet tidak disengaja dan pada saat itu Bachrudin hanya menanyakan mana saja CHA wanita yang berasal dari karir dan non karir kepada Sudrajad, sehingga tidak ada yang perlu dicurigai seperti kabar yang berkembang.

Baca juga berita mantan Ketua KY ungkap praktik suap pemilihan hakim agung.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6638 seconds (0.1#10.140)