Habib Munzir selalu berikan kesan yang baik

Senin, 16 September 2013 - 11:59 WIB
Habib Munzir selalu...
Habib Munzir selalu berikan kesan yang baik
A A A
Sindonews.com - Salah seorang murid dari almarhum Habib Munzir bin Fuad Al Musawa (40), Habib Fahri mengatakan, Habib Munzir adalah sosok dan banyak meninggalkan kesan yang baik, khususnya kepada murid-muridnya.

"Dia (Habib Munzir) sosok yang sangat baik di mata kami," kata Fahri di Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (16/9/2013).

Selain itu, Fahri juga mengatakan, kendati dalam keadaan yang sedang sakit dan tidak memungkinkan untuk berdakwah, Habib Munzir masih menyempatkan dirinya untuk memberikan ilmu agama kepada murid-muridnya. "Meskipun dalam keadaan sakit, masih berdakwah. Dia juga gemar mengajak bershalawat," ujarnya.

Menurut Fahri, saat ini semuanya merasa sangat kehilangan. Karena salah satu guru agama telah pergi. "Dan kesimpulannya, kita telah kehilangan. Kita harusnya merasa bingung karena salah satu guru agama kita telah meninggalkan kita," tandasnya.

Pemimpin Majelis Rasulullah itu telah tutup usia di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), sekira pukul 15.30 WIB, Minggu 15 September 2013. "Adinda Habib Munzir meninggal, mohon maafkan kesalahannya dan mohon doanya," bunyi tweet Habib Nabil di akun twitternya.

Silakan klik link ini, untuk mengetahui meninggalnya Habib Munzir.
(maf)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1645 seconds (0.1#10.173)