15 September Marzuki deklarasikan timses pemenangan konvensi

Minggu, 01 September 2013 - 13:24 WIB
15 September Marzuki...
15 September Marzuki deklarasikan timses pemenangan konvensi
A A A
Sindonews.com - Wakil Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Marzuki Alie mengambil langkah cepat, dengan segera mendeklarasikan tim sukses (timses) yang akan membantunya memenangkan konvensi semi terbuka Partai Demokrat.

"Kami deklarasi bersama tanggal 15 September," kata Marzuki saat dihubungi wartawan, Minggu (1/9/2013).

Ia pun menceritakan, usai ditetapkan sebagai salah satu peserta, dirinya langsung membentuk visi dan misi serta program strategis lima tahun ke depan, jika menang dalam konvensi dan menjadi calon presiden (Capres) dari partai bentukan Susilo Bambang Yudhoyono itu.

"Visi, misi dan program-program strategis, yang membawa bangsa Indonesia mencapai cita-cita kemerdekaan, yaitu Indonesia yang sejahtera, cerdas, aman dan damai. Sehingga Indonesia akan menjadi bangsa yang bermartabat, bangsa yang dihormati, dihargai, disegani oleh bangsa-bangsa lain di dunia," tuntasnya.

Seperti diberitakan Sindonews, Marzuki menjadi salah seorang peserta konvensi bersama Ketua DPD Irman Gusman, Anggota BPK Ali Masykur Musa, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo, Gubernur Sulut Sinyo Harry Sarundajang.

Selain itu, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman, mantan Ketua Dewan Pertimbangan Partai Nasdem Endriartono Sutarto, Rektor Universitas Paramadina Anies Baswedan dan Dubes Indonesia untuk AS Dino Patti Djalal serta Dahlan Iskan.‬
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9389 seconds (0.1#10.140)