Dirut Lion Air penuhi undangan Komite Demokrat

Kamis, 29 Agustus 2013 - 19:07 WIB
Dirut Lion Air penuhi undangan Komite Demokrat
Dirut Lion Air penuhi undangan Komite Demokrat
A A A
Sindonews.com - Direktur Utama (Dirut) Lion Air Rusdi Kirana, memenuhi undangan Komite Konvensi Partai Demokrat, untuk mengikuti pra konvensi di Wisma Kodel.

Rusdi tiba di Kantor Komite, sekira pukul 18.15 WIB. Dia tidak banyak berkomentar mengenai Konvensi Partai Demokrat.

Disinggung soal persiapan untuk mengikuti pra konvensi, Rusdi yang mengenakan kemeja putih itu juga tidak banyak memberikan jawaban. Sambil tersenyum, dia ungkapkan semua persiapan sudah terekam dalam otaknya. "Semua persiapan ada dalam otak," kata Rusdi di Wisma Kodel, Jakarta, Kamis (29/8/2013).

Sebelum ke ruang komite, Rusdi sempat melayani permintaan para fotografer. Tak hanya itu diruang komite, Rusdi masih sempat ditawari untuk makan malam terlebih dahulu.

Komite sudah menyeleksi banyak nama calon peserta konvensi yakni anggota Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Ali Maskur Musa, Menteri Perdagangan (Mendag) Gita Wirjawan, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo, Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Sinyo Harry Sarundajang dan Ketua DPR RI Marzuki Alie.

Selain itu, anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman, Ketua DPD RI Irman Gusman, mantan Ketua Dewan Pertimbangan Partai Nasdem Endriartono Sutarto, Rektor Universitas Paramadina Anis Baswedan dan Duta Besar (Dubes) Indonesia untuk AS Dino Patti Djalal.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5307 seconds (0.1#10.140)