BPK masih audit proyek perbaikan jalur Pantura
A
A
A
Sindonews.com - Dugaan korupsi proyek perbaikan jalan Pantau Utara Jawa (Pantura) tak luput dari perhatian Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). BPK mengaku saat ini sedang fokus melakukan audit terhadap proyek perbaikan jalur Pantura.
"Lagi (Diaudit), kita lakukan pengumpulan data dulu, serta lakukan pemetaan," ujar Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Hadi Purnomo usai acara peresmian monumen Perjuangan Mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI), Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (22/7/2013).
Mengenai target waktu dalam audit tersebut, kata dia, akan dilakukan secepatnya. Sedangkan, ruas jalan mana saja yang dilakukan audit tersebut, sambungnya, hanya sepanjang jalur Pantura.
Sementara mengenai fokus apa saja dalam audit tersebut, dia mengatakan bahwa mengenai bagaimana jalur Pantura itu selalu dilakukan perbaikan ditiap tahunnya.
"Bagaimana kok sampai setiap tahunnya ada perbaikan, tonase yang lewatnya, kita kan tidak tahu. itu alasannya," pungkasnya.
"Lagi (Diaudit), kita lakukan pengumpulan data dulu, serta lakukan pemetaan," ujar Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Hadi Purnomo usai acara peresmian monumen Perjuangan Mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) di Markas Besar Tentara Nasional Indonesia (Mabes TNI), Cilangkap, Jakarta Timur, Senin (22/7/2013).
Mengenai target waktu dalam audit tersebut, kata dia, akan dilakukan secepatnya. Sedangkan, ruas jalan mana saja yang dilakukan audit tersebut, sambungnya, hanya sepanjang jalur Pantura.
Sementara mengenai fokus apa saja dalam audit tersebut, dia mengatakan bahwa mengenai bagaimana jalur Pantura itu selalu dilakukan perbaikan ditiap tahunnya.
"Bagaimana kok sampai setiap tahunnya ada perbaikan, tonase yang lewatnya, kita kan tidak tahu. itu alasannya," pungkasnya.
(kri)