Sidarto Danusubroto resmi jabat Ketua MPR

Senin, 08 Juli 2013 - 16:16 WIB
Sidarto Danusubroto...
Sidarto Danusubroto resmi jabat Ketua MPR
A A A
Sindonews.com - Politikus senior Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Sidarto Danusubroto resmi menjabat sebagai Ketua MPR RI periode 2009 hingga 2014. Sidarto menggantikan Taufiq Kiemas yang wafat pada 8 Juni 2013.

Sidarto membacakan sumpah sebagai Ketua MPR di Ruang Sidang Paripurna MPR/DPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (8/7/2013).

Pengangkatan Sudarto dihadiri para petinggi DPR, DPD, dan MPR. Sementara dari kementerian hanya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo yang terlihat hadir dalam acara tersebut.

Dalam kegiatan ini, selain pembacaan sumpah Sidarto langsung menandatangani berita acara dan dilanjutkan ramah tamah.

Sidarto ditunjuk oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua MPR yang baru untuk meneruskan Taufiq Kiemas. Sebelumnya, Sidarto merupakan anggota Komisi I DPR RI sekaligus sebagai Ketua DPP PDIP bidang kehormatan.

Politikus senior PDIP ini mengawali karirnya dari Kepolisian di era Presiden Soekarno dengan pangkat terakhir Irjen Pol. Sempat menjadi ajudan Presiden Soekarno dari 1967-1968.

Pria kelahiran Pandeglang, Banten, 11 Juni 1936 ini, pernah menjabat sebagai Kapolda Jawa Barat (1988-1991) sebelum terjun ke dunia politik.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0822 seconds (0.1#10.140)