Ruhut ngaku gantikan Pasek jadi Ketua Komisi III
A
A
A
Sindonews.com - Anggota Komisi III DPR RI Ruhut Sitompul mengaku akan segera dijadikan Ketua Komisi III DPR RI yang saat ini dipimpin Gede Pasek Surdikan.
"Aku kan ketua Komisi (III) yang tertunda," kata Ruhut di DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (10/6/2013).
Kendati demikian, Ruhut tidak menyebutkan kapan Ia akan dilantik menggantikan Pasek. "Habis masa reses mungkin, aku belum tahu," katanya.
Dia juga mengatakan kalau sejak lama banyak anggota Komisi III DPR RI yang memintanya untuk menjadi ketua komisi yang membidangi masalah hukum tersebut.
"Teman-teman sudah bilang gitu. Malah mereka bilang, kalau bisa voting, kita pilih abang," ungkapnya.
Sebelumnya, Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf mengungkapkan jika dipartainya belum membahas masalah rotasi fraksi, karena tengah fokus membahas APBNP 2013 dan RAPBN 2014.
"Jadi soal rotasi belum dibahas, kita minta semua menunggu bersabar," jelas Nurhayati sebelumnya.
Nurhayati menjelaskan, di masa sidang kali ini rentan waktu untuk melakukan dua pembahasan itu terbilang singkat, sehingga enggan terpecah dengan adanya rotasi anggota komisi.
"Karena apa, memang ini masa sidang pendek dan semua anggota masih berkonsentrasi dalam APBNP jadi nantilah. Ini tanggal 12 juli sudah reses jadi kita konsentrasi APBNP dan RAPBN 2014," katanya.
"Aku kan ketua Komisi (III) yang tertunda," kata Ruhut di DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin (10/6/2013).
Kendati demikian, Ruhut tidak menyebutkan kapan Ia akan dilantik menggantikan Pasek. "Habis masa reses mungkin, aku belum tahu," katanya.
Dia juga mengatakan kalau sejak lama banyak anggota Komisi III DPR RI yang memintanya untuk menjadi ketua komisi yang membidangi masalah hukum tersebut.
"Teman-teman sudah bilang gitu. Malah mereka bilang, kalau bisa voting, kita pilih abang," ungkapnya.
Sebelumnya, Ketua Fraksi Partai Demokrat Nurhayati Ali Assegaf mengungkapkan jika dipartainya belum membahas masalah rotasi fraksi, karena tengah fokus membahas APBNP 2013 dan RAPBN 2014.
"Jadi soal rotasi belum dibahas, kita minta semua menunggu bersabar," jelas Nurhayati sebelumnya.
Nurhayati menjelaskan, di masa sidang kali ini rentan waktu untuk melakukan dua pembahasan itu terbilang singkat, sehingga enggan terpecah dengan adanya rotasi anggota komisi.
"Karena apa, memang ini masa sidang pendek dan semua anggota masih berkonsentrasi dalam APBNP jadi nantilah. Ini tanggal 12 juli sudah reses jadi kita konsentrasi APBNP dan RAPBN 2014," katanya.
(lal)