Partai Republik sebut ada oknum pembocor data di KPU

Kamis, 18 April 2013 - 19:44 WIB
Partai Republik sebut...
Partai Republik sebut ada oknum pembocor data di KPU
A A A
Sindonews.com - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Republik, Heru Bahtiar Arifin menyebutkan ada pegawai Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang pernah menawari dirinya data mengenai hasil verifikasi administrasi partai politik (parpol) beberapa waktu lalu.

Dikatakan dia, kejadian itu bermula ketika KPU meloloskan 16 Parpol yang lolos verifikasi administrasi pada 28 Oktober 2012. Selanjutnya, orang tersebut pun mengajak dirinya bertemu untuk memperlihatkan data tersebut.

"Begitu 16 partai politik itu diloloskan, lalu ada (anggota KPU) dari hati nuraninya mengatakan kepada saya, Pak ini loh buktinya beberapa partai yang harusnya tidak lolos, itu kita bertemu di FX (plasa), dia seorang cowok," kata Heru di Kantor DKPP, Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (18/4/2013).

Ketika ditanya apakah dirinya dapat memastikan bahwa orang yang dimaksud adalah pegawai dari KPU? Ia pun meyakini hal tersebut. "Saya pastikan itu pegawai dari KPU, saya diberi lihat data dari laptop miliknya," terangnya.

Ia pun enggan membeberkan nama dan orang yang dimaksud dan telah memberikan data mengenai hasil dari verifikasi administrasi parpol.

"Yah enggak mungkin saya sebutkan, sama dengan anda (wartawan), anda enggak mungkin menyebutkan siapa pemberi informasi. Begitu pun dengan saya," tukasnya.
(kri)
Berita Terkait
Luncurkan Tahapan Pemilu...
Luncurkan Tahapan Pemilu 2024, KPU Minta Semua Pihak Bantu Sukseskan Pemilu
Pemerintah Belum Tuntaskan...
Pemerintah Belum Tuntaskan Hak 2.747 Penyelenggara Pemilu 2014
Diduga Ada Kecurangan...
Diduga Ada Kecurangan Hitung Suara Sirekap, Ini Daftar Link Lapornya
Peretas Diduga Bobol...
Peretas Diduga Bobol Data Pemilih Pemilu 2014 Melalui KPU
Data Pemilih Pemilu...
Data Pemilih Pemilu 2014 Diduga Dibobol, Termasuk DPT Bantul
Profil 14 Calon Anggota...
Profil 14 Calon Anggota KPU, Petahana hingga Pegiat Pemilu
Berita Terkini
Profil Laksda TNI Hudiarto...
Profil Laksda TNI Hudiarto Krisno Utomo, Pangkoarmada III Baru Gantikan Laksda Hersan pada Mutasi TNI April 2025
1 jam yang lalu
66 Brigjen TNI Dimutasi...
66 Brigjen TNI Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto di Akhir April 2025, Ini Daftar Namanya
3 jam yang lalu
Tuntutan Forum Purnawirawan...
Tuntutan Forum Purnawirawan TNI, Menhan: Kita Hormati yang Jadi Pemikiran Sesepuh
3 jam yang lalu
Mutasi TNI Akhir April...
Mutasi TNI Akhir April 2025, 5 Pati TNI AL Digeser Jadi Staf Khusus KSAL
9 jam yang lalu
Mantan Ketum Iwakum...
Mantan Ketum Iwakum Andi Saputra Dilantik sebagai Hakim Ad Hoc Tipikor
10 jam yang lalu
KPK Tetapkan Tiga Tersangka...
KPK Tetapkan Tiga Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Dinas PU Mempawah
10 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur F/A-18 AS...
Jet Tempur F/A-18 AS Seharga Rp1 Triliun Hilang di Laut Merah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved