Geledah ruangan Dada Rosada, KPK temukan bukti dokumen

Selasa, 26 Maret 2013 - 20:19 WIB
Geledah ruangan Dada...
Geledah ruangan Dada Rosada, KPK temukan bukti dokumen
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) diketahui telah menggeledah beberapa lokasi yang disinyalir berkaitan dengan kasus dugaan suap hakim yang menangani perkara Bansos.

Pengeledahan tersebut salah satunya diarahkan di Kantor Wali Kota Bandung, Dada Rosada. Dari hasil pengeledahan di ruang Dada Rosada, penyidik menemukan sejumlah dokumen yang diduga berkaitan dengan kasus yang saat ini sedang ditangani penyidik.

"Kita geledah dari ruang Walikota, ruang tersangka HN (Heri Nurhayat) dan ruang Pupung," kata Juru Bicara KPK Johan Budi, di Gedung KPK, Jakarta, Selasa (26/3/2013).

Johan mengatakan, dokumen yang disita dari ruang-ruang tersebut termasuk dari ruangan Dada, dipercaya berkaitan dengan alur transaksi suap yang mengalir ke Hakim Setya.

"Yang disita terkait jejak tiga tersangka," tegasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1255 seconds (0.1#10.140)