Modal kepemimpinan Soeharto, Golkar yakin menang 2014

Selasa, 12 Maret 2013 - 15:44 WIB
Modal kepemimpinan Soeharto,...
Modal kepemimpinan Soeharto, Golkar yakin menang 2014
A A A
Sindonews.com - Kebutuhan hidup lebih terjamin di era kepemimpinan Presiden Soeharto. Harga kebutuhan pokok lebih murah ketimbang saat ini.

Selain sebagai Presiden saat itu, masyarakat juga tahu bahwa Soeharto merupakan pemimpin Partai Golkar. Hal inilah yang meyakini Partai Golkar akan kembali meraih kejayaannya pada Pemilu 2014 mendatang.

"Ada wacana bahwa keadaan lebih bagus dulu saat Partai Golkar berdiri tegak. Masyarakat rindu zaman dahulu, dimana Partai Golkar dulu dihujat, ternyata partai baru yang tidak usah saya sebutkan jadi biangnya korup," tukasnya Ketua DPD DepokPartai Golkar Babay Suhaemi, di Depok, Selasa (12/03/2013).

Menurutnya, dampak kembali meraih kejayaan itu, di Depok pihaknya akan mampu meraih 12 kursi. "Untuk DPR RI ada 27 caleg dapil Depok-Bekasi, sebagian ada aktifis, HMI, KNPI. Untuk DPRD ada 117 caleg yang sudah daftar, tentu elektabilitas juga diutamakan," tandasnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9364 seconds (0.1#10.140)