Andi Nurpati bantah Demokrat pecah

Senin, 04 Februari 2013 - 14:36 WIB
Andi Nurpati bantah Demokrat pecah
Andi Nurpati bantah Demokrat pecah
A A A
Sindonews.com - Ketua Bidang Hubungan Eksternal Antar Lembaga Partai Demokrat, Andi Nurpati membantah, jika ada perpecahan di kubu Demokrat.

Hal itu ditambah lagi dengan adanya isu yang menjelaskan bahwa lima menteri telah mengusulkan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk mencopot Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum.

Menurut Andi, permasalah yang ada di Demokrat saat ini sudah menjadi kewenangan Dewan Pembina untuk menyelesaikannya. Karenanya, Dia membantah, kabar lima menteri tersebut.

"Hal tersebut tidak tepat disebut perpecahan, kewajiban dewan pembina untuk membahas hal-hal yang urgent bagi partai, kemudian lakukan pembinaan. Tentu Partai Demokrat memiliki mekanisme untuk selesaikan jika ada persoalan yang dianggap harus dan mendasar untuk disikapi," ucapnya melalui pesan singkat kepada wartawan, Senin (4/2/2013).

Andi meyakini, Ketua Dewan Pembina Demokrat SBY, pasti memiliki jalan keluar untuk menyelesaikan permasalahan di internal partai. "Saya yakin pasti akan ada solusi terbaik bagi kemaslahatan Partai Demokrat," ucapnya.

Dia berharap, semua kader Demokrat untuk bisa menahan diri terkait situasi saat ini, dan menyerahkan semua keputusan kepada Dewan Pembina. "Sebagai anggota pimpinan, tentu percayakan penuh keputusan dan solusi terbaik bagi masalah yang ada," pungkasnya.

Untuk informasi, popularitas Demokrat menurun drastis, lima menteri dari partai berlambang mercy itu dikabarkan sepakat untuk meminta Ketua Dewan Pembina PD, Presiden SBY agar segera melakukan penyelematan.

Salah satu penyelamatan partai, seperti yang disampaikan Sekretaris Dewan Pembina Partai Demokrat, Jero Wacik yakini, untuk meminta Anas Urbaningrum mundur dari jabatannya sebagai Ketua Umum Partai Demokrat.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6334 seconds (0.1#10.140)