Wakapolri minta call center 110 tidak dibuat mainan

Rabu, 30 Januari 2013 - 14:36 WIB
Wakapolri minta call...
Wakapolri minta call center 110 tidak dibuat mainan
A A A
Sindonews.com- Wakapolri Komjen Pol Nanan Sukarna meminta call center 110 yang baru diresmikan tidak dibuat mainan. Pasalnya, setiap orang yang menghubungi nomor tersebut akan langsung terekam.

"Ya kita akan rekam. Karena itu saya minta media menyampaikan kepada masyarakat," kata Nanan di PTIK, Jakarta Selatan, Rabu (30/1/2013).

Karena setiap telepon yang masuk ke call center akan terekam, lanjut Nanan, jika ada pihak yang terbukti tidak menggunakan sesuai aturan maka akan dilacak dan dikenakan sanksi. Namun, ia tidak memperjelas sanksi yang dimaksud.

"Kita berikan sanksi. Harapan kita ini kan sarana publik, kalau ada yang mengganggu sarana publik ya ada sanksinya lah," kata dia.

Ia menuturkan, call center ini bisa diakses selama 24 jam oleh masyarakat. Laporan masyarakat yang diterima oleh call center akan diteruskan ke polres sesuai dengan lokasi yang dilaporkan. Secepat mungkin petugas akan segera memberikan bantuan.

"Kita punya satu operator polri di telkom dan akan teruskan ke polres-polres setempat. Tentunya sesuai telepon yang datang dari daerah mana, langsung di teruskan ke situ (polres setempat)," ujarnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7806 seconds (0.1#10.140)