Jelang verifikasi faktual parpol, Bawaslu gelar diskusi

Kamis, 03 Januari 2013 - 07:15 WIB
Jelang verifikasi faktual...
Jelang verifikasi faktual parpol, Bawaslu gelar diskusi
A A A
Sindonews.com - Masa depan 18 Partai Politik (Parpol) yang dinyatakan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilihan Umum (DKPP) untuk diverifikasi ulang oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih menunggu waktu.

Pasalnya keikutsertaan 18 parpol tersebut dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2014 mendatang, masih harus ditentukan oleh KPU.

Oleh sebab itu, menjelang diputuskannya nasib 18 parpol tersebut, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengadakan diskusi bertema Jelang Pengumuman Verifikasi Faktual Parpol, di Media Center Bawaslu, Jalan MH Thamrin, pukul 13.30 WIB, Kamis (3/1/2013).

Dalam acara tersebut, menurut rencana akan dihadiri oleh pengamat politik Ramlan Surbakti, Dosen Fakultas Hukum (FH) Universitas Kristen Indonesia (UKI) Max Boboy, Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem) Didik Supriyanto, Koordinator Gerakan Indonesia Bersih (GIB) Adhie Massardi, dan Ketua Umum Partai Buruh Sonny Pudjisasono.

Seperti diberitakan sebelumnya, KPU telah mengantungi beberapa parpol yang lolos sebagai peserta Pemilu 2014. Namun, beberapa parpol yang lolos itu baru akan diumumkan pekan depan.

Komisioner KPU Ferry Kurnia Rizkiyansyah mengatakan, seluruh KPU Provinsi di Indonesia telah merampungkan rapat pleno verifikasi faktual terhadap 16 parpol pada kloter pertama.

Sementara untuk 18 parpol yang diverifikasi faktual kloter kedua atas rekomendasi DKPP belum seluruhnya dirampungkan, karena masih ada KPU Provinsi belum menggelar rapat pleno.

Dari hasil verifikasi faktual itu, menurut Ferry, sebagian besar parpol memiliki kelemahan pada masalah keanggotaan.

"Biasanya, yang lemah-lemah itu di keanggotaan. Itu paling lemah," ujarnya di Gedung KPU, Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu 2 Januari 2013.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0612 seconds (0.1#10.140)