Dana caleg Nasdem untuk fasilitasi praktisi politik

Sabtu, 23 Juni 2012 - 12:12 WIB
Dana caleg Nasdem untuk...
Dana caleg Nasdem untuk fasilitasi praktisi politik
A A A
Sindonews.com - Langkah Partai Nasdem yang akan membiayai calon anggota legislatif (caleg) dilakukan agar para aktivis dan praktisi politik mampu bersaing dengan politikus yang memiliki latar belakang pengusaha.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasdem Ahmad Rofiq mengatakan, saat ini dunia politik cenderung dikuasai oleh para pengusaha karena memiliki kemampuan finansial. Dampaknya, para aktivis dan praktisi politik menjadi tersisih dalam perebutan kekuasaan.

Namun, Partai Nasdem akan mengakali hal tersebut dengan memberikan bantuan dana bagi caleg yang akan diusungnya, sehingga mampu bersaing dengan caleg yang memiliki latar belakang pengusaha.

"Kalau sebelumnya politik sering dimenangkan oleh saudagar, maka harus dilawan dengan para saudagar baru," tukasnya dalam diskusi 'Polemik' Sindo Radio di Cikini, Jakarta Pusat, Sabtu (23/6/2012).

Diberitakan sebelumnya, Partai Nasdem menyanggupi menggelontorkan dana Rp5 miliar hingga Rp10 miliar untuk tiap kampanye calon legislatif (caleg). Pemberian bantuan dana tersebut diberikan sebagai bentuk tanggung jawab partai politik (parpol) terhadap calegnya, dan untuk mencegah tindak korupsi di lakukan caleg ketika telah menjadi anggota DPR.

"Ketika sudah jadi anggota legislatif, tidak perlu mengembalikan uang kepada partai, melainkan lebih konsentrasi bekerja untuk rakyat," ungkap Ahmad Rofiq.

Pemberian dana kampanye itu juga menurutnya, bisa mencegah anggota DPR bermain dengan anggaran. "Tidak boleh main anggaran, dan tidak boleh malacurkan diri untuk kongkokalikong dengan anggaran," tukasnya. (lil)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4995 seconds (0.1#10.140)