Polri harus jamin keamanan warga Papua

Kamis, 31 Mei 2012 - 13:29 WIB
Polri harus jamin keamanan warga Papua
Polri harus jamin keamanan warga Papua
A A A
Sindonews.com - Polisi dinilai harus memberikan rasa aman kepada masyarakat di Papua. Maraknya kasus kekerasan dan penembakan di Papua menyebabkan keamanan warga terganggu.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Priyo Budi Santoso mengatakan, polisi harus paling depan untuk memberikan rasa aman terhadap warga Papua, sehingga kasus kekerasan tidak terjadi lagi.

"Saya sedih dan menyesalkan keamanan Papua Barat yang tidak kondusif. Oleh karena itu kita sebagai pimpinan DPR meminta Kapolri untuk terdepan dalam menindak keamanan bagi masyarakat juga termasuk wisatawan asing yang ingin menikmati keindahan Papua," tutur Priyo di DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (31/5/2012).

Menurut Priyo penembakan terhadap wisatawan asing di Papua menjadi sebuah berita yang sangat tidak baik, apalagi kalau sampai mendapatkan perhatian internasional. "Pihak Polri harus jadi penjaminan rasa aman. Papua memang bisa dinilai tidak kondusif keamanannya. Hal ini selalu berulang terus," ucapnya.

Politikus Partai Golkar ini meyakini polisi dengan segala kekuatannya pasti bisa menelusuri dan menindak tegas pelaku yang sering meneror keamanan di Papua. "Saya meyakini polisi pasti bisa menelusuri pelaku-pelaku yang membuat keamanan terganggu," tukasnya.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4876 seconds (0.1#10.140)