Aksi kader Demokrat di Ternate tak bisa ditolerir

Kamis, 24 Mei 2012 - 18:52 WIB
Aksi kader Demokrat...
Aksi kader Demokrat di Ternate tak bisa ditolerir
A A A
Sindonews.com - Aksi anarki yang dilakukan kader Partai Demokrat di Bandara Sultan Babullah, Ternate, Maluku Utara (Malut) terhadap rombongan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat tidak bisa ditolelir dalam etika berorganisasi.

“Insiden kecil ini sangat disesalkan. Peristiwa yang mengarah ke anarkis ini tidak bisa ditolerir dalam etika berorganisasi,” ujar Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) dalam pesan singkatnya kepada wartawan, Kamis (24/5/2012).

Ibas juga mengatakan untuk ke depan, DPP Partai Demokrat akan melakukan investigasi atas peristiwa pengepungan rombongan DPP Partai Demokrat tersebut.

“DPP Partai Demokrat akan segera menginvestigasi kejadian di Ternate. Bila terbukti mengarah pada satu konspirasi, tentu DPP Demokrat akan menegakkan disiplin organisasi sesuai dengan ketentuan partai,” tegas Ibas.

Dia menambahkan seharusnya insiden tersebut tidak perlu terjadi. Semua permasalahan pada dasarnya bisa diselesaikan.

“Apapun alasannya, tentunya segala sesuatu bisa diselesaikan secara dingin dan hati tenang. Untuk sementara DPP Demokrat memutuskan menunda Musda Demokrat Malut sampai suasana kondusif,” jelasnya.

Lebih lanjut, Ibas menjelaskan bahwa rombongan DPP Partai Demokrat saat ini dalam kondisi baik. Kegiatan partai di Sulawesi Utara dan Gorontalo seperti yang sudah dijadwalkan teru berjalan.

“Atas insiden ini, DPP memohon maaf yang sebesar-besarnya bila dalam penyambutan di Ternate sedikit mengganggu kenyamanan masyarakat Ternate,” tandasnya.

Sebelumnya, kedatangan rombongan DPP Partai Demokrat tak disambut hangat di Maluku Utara. Baru turun dari pesawat di Bandara Sultan Baabullah, massa dari Partai Demokrat Maluku Utara langsung mengepung rombongan dan bertindak anarki.

Anas dan rombongan datang sekira pukul 08.00 WIT. Massa dari Gubernur Maluku Utara, Thaib Armaiyn yang menolak kedatangan Anas beserta pengurus DPP Demokrat ini langsung bertindak anarki. Massa mencaci maki rombongan sambil mendorong dan memukul.(azh)
()
Berita Terkini
PN Surakarta Gelar 2...
PN Surakarta Gelar 2 Sidang Perdana Gugatan ke Jokowi Hari Ini
37 menit yang lalu
Cegah Keracunan, Badan...
Cegah Keracunan, Badan Gizi Nasional Benahi SOP Pelaksanaan MBG
1 jam yang lalu
Mensos: Soeharto dan...
Mensos: Soeharto dan Gus Dur Berpeluang Jadi Pahlawan Nasional 2025
1 jam yang lalu
5 Pangdam Lulusan Akmil...
5 Pangdam Lulusan Akmil 1991 Teman Satu Angkatan Panglima TNI
2 jam yang lalu
Jebolan Sepa dan Akpol...
Jebolan Sepa dan Akpol 1993 Tembus Bintang 3 Polri, Nomor 1 Wakil Kepala BSSN
8 jam yang lalu
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
12 jam yang lalu
Infografis
Penyebab Jerman Tak...
Penyebab Jerman Tak Siap Hadapi Perang Dunia III Melawan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved