Penyakit lupa Nunun kambuh

Senin, 16 April 2012 - 14:37 WIB
Penyakit lupa Nunun...
Penyakit lupa Nunun kambuh
A A A
Sindonews.com - Penyakit lupa ingatan andalan terdakwa kasus suap cek pelawat Nunun Nurbaetie hari ini kembali ditunjukkan dalam sidang di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta.

Nunun kembali menunjukan aksi andalannya tersebut saat ditanyai mengenai siapa saja para pemilik dari perusahaan PT Wahana Esa Sembada dan Wahana Esa Sejati.

"Kalau PT Wahana Esa Sejati saya tidak ingat, dan pemiliknya adalah orang lain. Saya juga tak pernah aktif di sana, karena bidang saya hanya telekomunikasi," ujar Nunun di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Senin (16/4/2012).

Nunun mengaku, hanya mengetahui ketika dirinya ditanyai seputar PT Wahana Esa Sembada. Nunun mengakui bahwa perusahaan tersebut adalah hasil usahanya dengan rekan sekerjanya. "Betul dan bukan saya sendiri. Tapi Sembada, saya founder dan mengoperasikannya," jawab Nunun. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6686 seconds (0.1#10.140)