Golkar tentukan Capres melalui survei

Kamis, 12 April 2012 - 13:01 WIB
Golkar tentukan Capres melalui survei
Golkar tentukan Capres melalui survei
A A A
Sindonews.com - Politisi Partai Golkar Tantowi Yahya mengatakan dalam tradisi Golkar, penentuan calon Presiden dilakukan melalui survei dan aspirasi yang berkembang di masyarakat.

"Dalam pencapresan perlu diperhatikan juga aspirasi yang bergerak di bawah dan dikombinasikan dengan hasil survei," ujar Tantowi kepada wartawan di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (12/4/2012).

Selain itu, Tantowi menekankan Golkar sebagai partai berbasis kader memberi kesempatan yang sama untuk menjadi pemimpin baik presiden atau pemimpin di daerah dengan mikanisme melalui survei.

"Golkar adalah partai kader semua berangkat dari kader dan mempunyai peluang yang sama, mekanisme yang digunakan adalah survei," tandasnya.

Menurut Tantowi jika dalam survei pencapresan muncul sejumlah tokoh Golkar maka hal itu sah-sah saja, seperti Mantan wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Dewan Pertimbangan Golkar Akbar Tanjung, dan Wakil Ketua Umum Golkar Fadel Muhammad. "Pak Akbar, Pak JK, Fadel itu sah-sah saja," ucapnya.

Namun sejauh ini Golkar masih condong untuk mengusung Aburizal Bakrie (Ical) sebagai calon presiden, mengingat perkembangan aspirasi dari bawah. "Ada 33 DPD 1, dan sekitar 27 sudah menyampaikan suaranya," jelasnya.

Tantowi juga tidak menampik dalam pencapresan nanti dalam internal Golkar pasti ada persaingan. "Rival itu pasti ada apalagi atasan caleg aja bersaring," ungkap mantan presenter ini.

Masih kata Tantowi, pihaknya tidak mempermasalahkan jika ada pengamat politik yang menilai Ical terlalu bersemangat untuk menjadi calon Presiden. "Itu kan pendapat pengamat, itu sah-sah saja," tukasnya. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6264 seconds (0.1#10.140)