KPK jamin tak ada kasus dipetieskan
A
A
A
Sindonews.com - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad menjamin kasus-kasus yang tengah ditangani KPK akan diselesaikan sampai tuntas. Tidak ada satupun kasus akan dipetieskan.
"Tidak akan ada kasus yang dipetieskan," tegas Abraham Samad saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi III di DPR, Jakarta, Kamis (1/2/2012).
Selain itu, Abraham menjamin apabila ada penyidik yang melakukan penyimpangan dalam penyidikan maka akan ditindak tegas.
"Apabila ditemukan penyimpangan dalam penyelidikan dan penyidikan, kami pimpinan tidak segan melakukan penindakan yang tegas," ujarnya.
Begitu pula jika terjadi penyimpangan mengarah tindak pidana hukum dilakukan penyidik KPK, maka akan diproses secara hukum.
"Apabila sampai pada pidana maka akan diproses secara hukum," tukas mantan pengacara ini.(lin)
"Tidak akan ada kasus yang dipetieskan," tegas Abraham Samad saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi III di DPR, Jakarta, Kamis (1/2/2012).
Selain itu, Abraham menjamin apabila ada penyidik yang melakukan penyimpangan dalam penyidikan maka akan ditindak tegas.
"Apabila ditemukan penyimpangan dalam penyelidikan dan penyidikan, kami pimpinan tidak segan melakukan penindakan yang tegas," ujarnya.
Begitu pula jika terjadi penyimpangan mengarah tindak pidana hukum dilakukan penyidik KPK, maka akan diproses secara hukum.
"Apabila sampai pada pidana maka akan diproses secara hukum," tukas mantan pengacara ini.(lin)
()