Sutan: Kau tabur angin, kau tuai sendiri badainya

Rabu, 22 Februari 2012 - 14:01 WIB
Sutan: Kau tabur angin,...
Sutan: Kau tabur angin, kau tuai sendiri badainya
A A A
Sindonews.com - Kondisi Partai Demokrat saat ini seperti compang-camping. Banyak kadernya yang tersangkut kasus hukum. Belum lagi, permasalahan internal yang bermunculan.

Menanggapi banyak permasalahan hukum yang menimpa, kader senior Partai Demokrat Sutan Bhatoegana punya pernyataan tersendiri. Menurutnya, kader Demokrat harus solid untuk memajukan partai. Tapi jika sudah tersangkut masalah hukum, silakan mengurus diri sendiri.

"Saya sering katakan ke kawan-kawan, mari kita maju bersama-sama. Tapi, kalau ke KPK sendiri-sendiri saja," tegas Sutan di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Rabu (22/2/2012).

Karena menurut Wakil Ketua Fraksi Demokrat di DPR ini, siapapun kadernya jika berurusan dengan proses hukum harus mau menghadapi dan bertanggungjawab. "Kalau kau yang menabur angin, kaulah yang menuai badai. Begitukan?" tukas Sutan dengan ciri khasnya.

Sutan mengharapkan, siapapun yang memang bersalah harus jujur dan transparan agar masyarakat mengetahui.

"Yang kita harapkan di Demokrat berkatalah dengan jujur. Biar rakyat mengerti. Bertanggungjawab kalau memang bersalah," tambahnya.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5366 seconds (0.1#10.140)