Anas tak tahu Amir Syamsuddin dicopot

Rabu, 08 Februari 2012 - 14:54 WIB
Anas tak tahu Amir Syamsuddin...
Anas tak tahu Amir Syamsuddin dicopot
A A A
Sindonews.com - Pengunduran diri Sekretaris Dewan Kehormatan Partai Demokrat Amir Syamsuddin menimbulkan tanda tanya. Hal itu tergambar saat kabar ini dikonfirmasi ke petinggi PD di Makassar hari ini.

"Saya belum tahu. Belum ada kabar," aku Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum saat dikonfirmasi usai santap siang di Rumah Makan Bahari, Makassar, Rabu (8/2/2012).

Tak hanya Anas, Ketua DPD PD Sulsel Ilham Arief Siradjuddin juga mengaku belum tahu. Singkat menjawab pertanyaan, Ilham hanya tersenyum. "Mundur? Saya belum dengar. Yang jelas bukan dari menteri toh," jawab Ilham sambil bergegas pergi.

Anas Urbaningrum hadir di Makassar dalam rangka melantik ketua DPC Gowa dan ketua DPC Makassar. Pelantikan DPC Gowa sudah dilaksanakan di Gedung Haji Bate Sungguminasa, beberapa saat lalu. Sedangkan pelantikan DPC Makassar baru dilaksanakan siang ini usai santap siang di Lapangaan Karebosi Makassar.

Sebelumnya diberitakan, Amir Syamsuddin mundur sebagai Sekretaris Dewan Kehormatan PD. Posisinya digantikan TB Silalahi. Sekretaris Dewan Kehormatan (DK) Partai Demokrat (PD) Amir Syamsudin dipecat dari jabatannya. Kabar pemecatan itu dibenarkan anggota DK PD Jero Wacik.

Jero menjelaskan, alasan pencopotan Menteri Hukum dan HAM tersebut itu lantaran ketiga anggota Dewan Kehormatan diisi oleh menteri. "Ketiga menteri ini sibuk semua, jadi ditukar. Pak Amir dipindah ke Dewan Pembina. Terus Pak TB Silalahi dijadikan sekretaris Dewan Kehormatan," ujar Jero.
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5276 seconds (0.1#10.140)