Mahfud MD: Saya sedang berpolitik

Selasa, 31 Januari 2012 - 10:40 WIB
Mahfud MD: Saya sedang berpolitik
Mahfud MD: Saya sedang berpolitik
A A A
Sindonews.com - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD mengatakan saat ini dirinya tengah berkecipung di dunia politik. Namun bukan politik praktis, pasalnya hakim konstitusi tidak boleh terjun di politik praktis.

"Saya sekarang tengah berpolitik, penegakan hukum dan konstitusi, politik yang santun demokrasi dan keadilan," tutur Mahfud saat ditemui di Gedung MNC Tower, Jalan Kebon Sirih Raya, Senin 30 Januari 2012 malam.

Guru Besar Universitas Islam Indonesia (UII) itu menjelaskan lebih jauh mengenai pandangan politiknya. Menurutnya, politik itu ada dua, pertama high politik yaitu untuk menegakkan keadilan, menyampaikan aspirasi, dan menjadi keharusan untuk menyampaikan sesuatu yang ideal demi keadilan dan yang kedua low politik adalah politik praktis.

"Nah sekarang saya ada di politik yang pertama, high politik," imbuhnya.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Ketua Mahkamah Konstitusi ini tetap konsisten untuk tidak menjawab sekarang terkait dengan pencapresan tahun 2014. Pasalnya saat ini dirinya masih terikat oleh jabatannya sebagai Mahkamah Konstitusi.

"Apakah saya akan mau dicalonkan capres atau wapres, saat ini saya berada diposisi yang tidak boleh menjawab itu. Saya hakim konstitusi karena hakim konstitusi diharamkan untuk berpolitik praktis, nanti saya akan jawab tahun 2013," tegasnya. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6428 seconds (0.1#10.140)