Marzuki: Demokrat tetap solid dukung Anas
A
A
A
Sindonews.com - Partai Demokrat mengakui citranya terpuruk dan tergerus karena kasus Muhammad Nazaruddin. Maka itu, perlu ditentukan langkah-langkah menghadapi kondisi itu.
"Semua sepakat partai harus diselamatkan. Karena hasil polling, Partai Demokrat semakin terpuruk yang tidak terkorelasi dengan popularitas dan dukungan terhadap pak SBY," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Rabu (25/1/2012).
Walaupun demikian, Marzuki menegaskan partainya masih solid dan tidak ada rivalitas di antara pengurus partai terkait kepemimpinan Anas Urbaningrum.
"Anas adalah kader Partai Demokrat, semua sayang dengan Anas. Di internal partai, tidak ada rivalitas, kita semua mendukung hasil kongres," jelas Marzuki.
Ketua DPR ini menambahkan, semua pengurus partai tetap solid untuk bekerja. Sebagai pejuang partai, bersama-sama pendiri partai telat membangun dan berjuang dalam Pemilu sejak 2004. "Kami tidak mau partai ini terpecah belah," katanya. (lin)
"Semua sepakat partai harus diselamatkan. Karena hasil polling, Partai Demokrat semakin terpuruk yang tidak terkorelasi dengan popularitas dan dukungan terhadap pak SBY," kata Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie melalui pesan singkatnya kepada wartawan, Rabu (25/1/2012).
Walaupun demikian, Marzuki menegaskan partainya masih solid dan tidak ada rivalitas di antara pengurus partai terkait kepemimpinan Anas Urbaningrum.
"Anas adalah kader Partai Demokrat, semua sayang dengan Anas. Di internal partai, tidak ada rivalitas, kita semua mendukung hasil kongres," jelas Marzuki.
Ketua DPR ini menambahkan, semua pengurus partai tetap solid untuk bekerja. Sebagai pejuang partai, bersama-sama pendiri partai telat membangun dan berjuang dalam Pemilu sejak 2004. "Kami tidak mau partai ini terpecah belah," katanya. (lin)
()