Senjata Malaysia lebih unggul, TNI tak gentar

Selasa, 24 Januari 2012 - 18:07 WIB
Senjata Malaysia lebih...
Senjata Malaysia lebih unggul, TNI tak gentar
A A A
Sindonews.com - TNI menegur tentara Malaysia yang meletakkan Main Battle Tank-nya di perbatasan Utara Kalimantan beberapa waktu lalu.

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal Pramono Edhie Wibowo mengatakan, negara tetangga Malaysia memiliki Meriam 155 dan Main Battle Tank (tank kelas berat) yang diletakkan di utara Kalimantan.

"Saat itu kita protes, apakah kamu mau mengajak perang? Sehingga kamu menghadapkan meriammu disana, mereka jawab lho sah-sah saja kan ini wilayah kita," ujarnya saat rapat di ruang rapat Komisi I DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa (24/1/2012).

Menurutnya, kejadian itu memang betul terjadi, tapi TNI tidak gentar walau senjata mereka lebih canggih, TNI harus menjaga kedaulatan. "Saya tidak ingin mereka (Malaysia) mengungguli," katanya.

Menurutnya, Marinir sekarang memiliki tank yang bernama BNP3F seberat 21 ton dan kendaraan pendarat seberat 26 ton. "Jadi tidak sebanding sebetulnya dengan Malaysia," tuturnya.

Edhie menuturkan, ada beberapa negara tetangga Indonesia juga belum memiliki Main Battle Tank.

"Negara yang tak punya main Battle Tank, Timor Leste, Filipina, Papua Nugini, yang lain punya," jelasnya.

Dia menambahkan, soal keterkaitan dengan industri strategis dalam negeri, kata dia, pihaknya pun saat ini sedang bekerjasama dengan PT Pindad untuk merecovit 13 AMX milik Indonesia. Dijelaskannya, Main Battle Tank itu kelasnya 40 sampai 60 ton.

"Tank Indonesia yang saat ini dimiliki Angkatan Darat, Scorpion 8,3 ton, A ON X 13 tahun 1950-an itu 13 sampai 14 ton. Marinir Indonesia punya 26 ton," pungkasnya. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4527 seconds (0.1#10.140)