Kasad Andika Dorong Pembangunan Laboratorium Rapid Test di RSPAD Dipercepat

Rabu, 01 April 2020 - 22:28 WIB
Kasad Andika Dorong...
Kasad Andika Dorong Pembangunan Laboratorium Rapid Test di RSPAD Dipercepat
A A A
JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Andika Perkasa meminta pembangunan laboratorium rapid test di RSPAD Jakarta dipercepat. Ini dilakukan untuk bisa memantau sekaligus membantu orang yang terindikasi terkena virus corona (Covid-19) agar penyebarannya tidak meluas.

"Saya minta dalam dua hari ini laboratorium rapid test harus selesai di RSPAD agar personel TNI AD bisa dikerahkan," ujar Andika saat teleconference dengan jajarannya di Mabes TNI seperti yang diunggah di Youtube, Rabu (1/4/2020.

Seperti diketahui, sampai hari ini wabah virus Covid-19 telah menjangkiti lebih dari 1.677 kasus di Indonesia. Pemerintah beserta jajarannya terus berupaya melakukan penanganan untuk menghadapi virus yang mematikan tersebut.

TNI AD telah memberikan berbagai baik berupa anggaran penyediaan dana, 62 rumah sakit, peralatan medis, termasuk pengadaan laboratorium dan alatrapid testuntuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Segala keperluan rapid test harus dipenuhi agar penanganan pasien Covid-19 di RSPAD terlaksana dengan baik,” tandas Andika.

Aslog Kasad Mayor JenderalTNIJani Iswanto menambahkan, mengenai instalasi dan peralatan yang dibutuhkan sudah tersedia di RSPAD. Namun ada beberapa peralatan medis lainnya yang akan disiapkan oleh vendor yang bekerja sama dengan RSPAD.

“Persiapan instalasi serta beberapa peralatan medis untuk rapid test sudah tersedia di RSPAD,” pungkasnya.
(thm)
Berita Terkait
Inilah 5 Jenderal TNI...
Inilah 5 Jenderal TNI yang Bertugas di Pusat Zeni Angkatan Darat
3 KSAD dengan Jabatan...
3 KSAD dengan Jabatan Terlama, Ada yang Menjabat Hampir 10 Tahun
Diterima KSAD, HT Serahkan...
Diterima KSAD, HT Serahkan 30.000 APD untuk 68 Rumah Sakit Angkatan Darat
Jenderal Andika Cek...
Jenderal Andika Cek Rencana Penyediaan Laboratorium PCR Covid-19 di Rumah Sakit TNI AD
TNI AD Berduka, Kasdam...
TNI AD Berduka, Kasdam XVI/Pattimura Brigjen Stepanus Mahury Tutup Usia
Jenderal Andika Pantau...
Jenderal Andika Pantau Distribusi Sejumlah Fasilitas dan Peralatan Corona
Berita Terkini
Usai Dilaporkan ke Bareskrim...
Usai Dilaporkan ke Bareskrim dan MKD, Ahmad Dhani Ngaku Salak Ketik Pono Jadi Porno
26 menit yang lalu
AMSI Syukuran HUT ke-8,...
AMSI Syukuran HUT ke-8, Potong Tumpeng, Halalbihalal, hingga Diskusi Media
28 menit yang lalu
AI hingga Model Bisnis...
AI hingga Model Bisnis Baru Jadi Tantangan Pers Digital
1 jam yang lalu
AMSI: Kolaborasi Jadi...
AMSI: Kolaborasi Jadi Kunci Masa Depan Media Digital
1 jam yang lalu
Terungkap! Wahyu Setiawan...
Terungkap! Wahyu Setiawan Sempat Minta Rp40 Juta ke Agustiani Tio untuk Ganti Uang Karaoke
2 jam yang lalu
KSBSI Komitmen Jaga...
KSBSI Komitmen Jaga Kekondusifan saat May Day 2025
2 jam yang lalu
Infografis
Perbandingan Pangkalan...
Perbandingan Pangkalan Militer AS vs China di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved