Prabowo Berkali-kali Tawarkan Jabatan Ini ke Sandiaga Uno

Kamis, 17 Oktober 2019 - 14:26 WIB
Prabowo Berkali-kali Tawarkan Jabatan Ini ke Sandiaga Uno
Prabowo Berkali-kali Tawarkan Jabatan Ini ke Sandiaga Uno
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto diketahui berkali-kali menawarkan posisi Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta kepada Sandiaga Salahuddin Uno. Tawaran pertama disampaikan setelah Mahkamah Konstitusi (MK) menolak gugatan sengketa hasil Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2019 dari Pasangan Prabowo-Sandi.

"Kalau wagub sudah ditawarkan dari awal pilpres selesai, Pak Prabowo beberapa kali bicara dan saya tegas menyikapi bahwa komitmen saya," ujar Sandi di Pendopo Rumahnya, Jalan Pulobangkeng, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (17/10/2019).

Maka itu, Sandiaga menolak tawaran dari Prabowo Subianto itu. "Saya meninggalkan ini, meninggalkan posisi wagub bukan coba-coba, saya mau all out bantu beliau di kontestasi pilpres kemarin," kata mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini.

Diketahui, Sandiaga meninggalkan kursi Wagub DKI Jakarta untuk maju sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto di Pilpres 2019. "Dan harapan saya waktu itu segera diisi posisi wagub, enggak seperti sekarang, sudah satu tahun ya masih belum bisa terselesaikan gitu bayangkan," tuturnya.

Kemudian, Sandiaga kembali ditawarkan kursi Wagub DKI Jakarta oleh Prabowo Subianto saat acara rapat pimpinan nasional (Rapimnas) dan apel kader Partai Gerindra di Padepokan Garudayaksa, Babakan Madang, Sentul, Bogor, Jawa Barat kemarin.

"Tapi saya selalu bilang, enggak, enggak pak, ini saya sudah putuskan dan sampai kemarin juga enggak berubah pikiran, enggak pak. Saya sudah terima kasih pak saya bantu bapak jadinya sudah cukup, saya akan berikan terbaik yang saya miliki buat bangsa ini, buat Gerindra," imbuhnya.

Dia mengaku menolak tawaran itu untuk memberikan pelajaran bagi para politikus muda tentang komitmen. "Bahwa kita berkomitmen terhadap keputusan yang sudah kita ambil dan iya seandainya, harapan saya ini bisa sebelum akhir tahun dan segera Pak Anies terbantukan kegiatan-kegiatan dan tugas-tugasnya di itu kan," harapnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6439 seconds (0.1#10.140)