Demokrat Dukung Jokowi Bikin Istana Kepresidenan di Papua

Selasa, 10 September 2019 - 20:38 WIB
Demokrat Dukung Jokowi...
Demokrat Dukung Jokowi Bikin Istana Kepresidenan di Papua
A A A
JAKARTA - Janji Presiden Joko Widodo (Jokowi) membangun Istana Kepresidenan di Jayapura, Papua, disambut positif oleh Partai Demokrat. Bahkan, Partai Demokrat sangat mendukung jika penyelesaian masalah di Papua itu dilakukan secara tulus.

"Demokrat begini, apapun yang dipikirkan oleh pemerintah pusat untuk Papua itu harus kita hormati, apalagi disiapkan secara tulus, sentuhan yang lebih melekat lagi dan pasti tujuannya untuk kebaikan, Demokrat mendukung secara penuh," ujar Sekretaris Jenderal Partai Demokrat, Hinca Panjaitan di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2019).

Hinca mengakui, dialog dengan masyarakat Papua diperlukan untuk menyelesaikan gejolak di bumi Cendrawasih itu. "Perlu sentuhan, perlu berkomunikasi secara dekat dengan teman-teman di Papua," ujarnya.

Hinca mengatakan, Partai Demokrat pernah mengelola pemerintahan selama sepuluh tahun era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), termasuk mengatasi masalah Papua. "Barang kali pelajaran bisa dipetik ya dari situ, kuncinya itu dialog dan ketulusan, dan bicara kepada masyarakat di sana," imbuhnya.

Adapun tindakan rasialis terhadap mahasiswa Papua di Surabaya beberapa waktu lalu, yang disebut-sebut sebagai pemicu kerusuhan di bumi Cendrawasih, diharapkan tidak terulang.

"Saya berharap pemerintah lebih cepat, dan sudah mulai terkondusif dengan baik karena bapak Kapolri dan Panglima TNI sudah kembali dari sana langsung, saya kira upaya-upaya ini juga bagus dan tuntas," katanya.

Adapun janji Presiden Jokowi itu disampaikan di Istana Merdeka, Jakarta, siang tadi di hadapan 61 tokoh Papua. Awalnya, perwakilan tokoh Papua yang juga Ketua DPRD Jayapura, Abisai Rollo menyampaikan permintaan agar dibangun Istana Kepresidenan di Papua.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1036 seconds (0.1#10.140)