Internet Dibatasi, Gubernur Papua Terima Banyak Keluhan

Senin, 26 Agustus 2019 - 20:44 WIB
Internet Dibatasi, Gubernur...
Internet Dibatasi, Gubernur Papua Terima Banyak Keluhan
A A A
JAKARTA - Gubernur Papua, Lukas Enembe mengaku menerima banyak keluhan dari pengusaha terkait dengan adanya pembatasan internet di Papua dan Papua Barat. Dia berharap, internet dapat berjalan normal kembali.

"Banyak keluhan. Makanya kita harap semua sisi informasi bisa dibuka," kata Lukas Enembe di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (26/8/2019).

(Baca juga: Arif Budimanta Sebut Penyelesaian Papua Harus Menyeluruh)

Meski begitu Lukas mengatakan, secara umum kegiatan perekonomian masih berjalan. Dia mengaku masih bisa menghadapi kondisi Papua dengan internet yang terbatas.

"Ya kalau masalah pembatasan dilakukan oleh perusahaan untuk menjaga keamanan ya. Kita harap dalam waktu dekat pemerintah sudah mulai buka kembali," ungkapnya.

Ditanyakan kondisi Papua, Lukas menyebut sudah aman kembali. "Kondisi aman, intinya situasi aman di Papua. Kalau ada mahasiswa ribut-ribut, kita sudah biasa hadapi," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5469 seconds (0.1#10.140)