Jamaah Haji asal Kabupaten Magetan Pertama Tiba di Mekkah

Senin, 15 Juli 2019 - 05:14 WIB
Jamaah Haji asal Kabupaten...
Jamaah Haji asal Kabupaten Magetan Pertama Tiba di Mekkah
A A A
MEKKAH - Jamaah haji kelompok terbang (kloter) 1 Embarkasi Surabaya (SUB) telah di Mekkah Al-Mukarramah, Minggu (14/7/2019) sekitar pukul 20.30 Waktu Arab Saudi (WAS). Mereka diantarkan langsung ke Hotel Oksh di Sektor 6 Mahbas Jin, Mekkah untuk transit sebentar sebelum melaksanakan ibadah umrah.

Kedatangan rombongan pertama jamaah haji di Mekkah ini disambut Konjen RI Jeddah, Hery Saripuddin beserta istri, Kepala Daker Mekkah Subhan Cholid, Ketua Muassasah Asia Tenggara, serta Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi. Lantunan salawat badar mengiringi jamaah saat turun dari bus hingga masuk ke dalam hotel.

Jamaah mendapatkan semacam welcome drink dari pihak hotel, seperti minuman dan buah kurma. Setelah sejenak istirahat di lobi, para jamaah masuk ke kamar masing-masing.

Jemaah tertua di kloter SUB1, Sukinah (93) yang didorong kursi roda mengaku sehat setelah menempuh perjalanan sekitar 6-7 jam dari Madinah ke Mekkah. "Doa saya nyuwun ke Allah supaya kuat dan sehat," katanya.

Konjen RI Jeddah, Hery Saripudin bersyukur jamaah asal kloter 1 Embarkasi Surabaya (SUB) tiba dengan selama di Mekkah. Dia mengaku memantau keberangkatan para jamaah sejak dari Madinah.

"Ini berkat koordinasi dari semua bidang terkait dan kita yang di Mekah. Kita lihat kerja sama antara semua tim PPIH dengan muassasah sangat erat," kata Hery.

Hery mengatakan, jamaah haji Indonesia akan berada di Mekkah kurang lebih 30 hari. Mereka akan melaksanakan ibadah umrah dan haji. Hery meminta kepada para jamaah untuk selalu menjaga kesehatan agar lancar dalam melaksanakanya ibadahnya.

"Mudah-mudahan semuanya lancar," ujarnya.
(amm)
Berita Terkait
Waroeng Steak & Shake...
Waroeng Steak & Shake Kembali Berangkatkan Ibadah Umrah Puluhan Karyawannya
Tingkatkan Layanan Haji...
Tingkatkan Layanan Haji dan Umrah, Ashuri Gandeng Mecca Construction
Travel Indonesia dan...
Travel Indonesia dan Arab Saudi Kolaborasi Penuhi Kebutuhan Haji dan Umrah
Umrah Dibuka Kembali,...
Umrah Dibuka Kembali, Komisi VIII DPR: Perlu Tunggu Pengaturan Teknis dari Arab Saudi
Terpilih Jadi Ketua...
Terpilih Jadi Ketua Umum Himpuh, M Firman Taufik Bakal Bentuk Data Center
7 Keutamaan Menunaikan...
7 Keutamaan Menunaikan Umrah di Bulan Suci Ramadan
Berita Terkini
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
10 menit yang lalu
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
15 menit yang lalu
Cak Imin Dorong Sinergi...
Cak Imin Dorong Sinergi Antarkementerian untuk Hilangkan Kemiskinan Ekstrem pada 2026
52 menit yang lalu
Pakar Hukum Pidana Soroti...
Pakar Hukum Pidana Soroti Potensi Overpenalization dalam Gugatan PT Timah ke MK
1 jam yang lalu
KPK Imbau Penyelenggara...
KPK Imbau Penyelenggara Negara Tolak Gratifikasi Jelang Lebaran, Bisa Lapor ke Sini
1 jam yang lalu
Momen Anies Bukber di...
Momen Anies Bukber di Kediaman JK: Menyerap Kebijaksanaan dari Seorang Mentor
2 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved