Vokhum Fest 2019, Ajang Adu Kreatif Program Pemasaran Produk

Senin, 20 Mei 2019 - 16:10 WIB
Vokhum Fest 2019, Ajang...
Vokhum Fest 2019, Ajang Adu Kreatif Program Pemasaran Produk
A A A
DEPOK - Merancang program pemasaran produk agar sukses mencapai target bukanlah perkara mudah. Selain membutuhkan kreativitas, proses ini juga memerlukan analytical thinking yang baik. Mahasiswa Progam Pendidikan Vokasi Hubungan Masyarakat Universitas Indonesia (UI) sukses memenuhi syarat tersebut yang dibuktikan melalui ajang kreatif bertajuk Vokasi Humas Festival (Vokhum Fest) 2019, Jumat 17 Mei 2019.

Acara ini merupakan ajang unjuk karya mahasiswa dalam membuat program integrated marketing communication dari berbagai UMKM. Bertempat di Boulevard UI, acara yang diselenggarakan oleh gabungan tiga peminatan ini (humas, advertising, broadcast) sukses menyedot perhatian pengunjung.

Ketua Pelaksana Vokhum Fest 2019, Mujayanah mengatakan, penyelenggaran Vokhum Fest 2019 menjadi puncak dari seluruh rangkaian mata kuliah Integrated Communication Marketing (IMC). Mata kuliah ini diharapkan bisa menjadi wadah untuk melatih keterampilan mahasiswa dalam bidang pemasaran.

“Di acara ini, mahasiswa dituntut untuk memiliki pemikiran yang kreatif, inovatif, dan bagaimana mereka bisa mempersuasif masyarakat untuk membeli produk mereka,” katanya.
Vokhum Fest 2019, Ajang Adu Kreatif Program Pemasaran Produk
Mujayanah juga berharap agar Vokhum Fest bisa menjadi ikon vokasi humas di setiap tahunnya. Dalam program ini, pengunjung bisa menyaksikan aneka program creative marketing dalam bentuk stand penjualan dari berbagai bidang, seperti kuliner, fesyen, kecantikan, hingga fotografi.Tercatat lebih dari 30 tenant dari berbagai adir di acara yang mengusung tema Ramadhan Kareem itu. Semua tenant mengemas stand penjualannya dengan sangat kreatif dan atraktif demi mendulang atensi dari para pengunjung.
Tak hanya diisi dengan ajang pamer program pemasaran, Vokhum Fest 2019 juga disemarakkan dengan acara menarik lainnya, seperti games dan juga penampilan menghibur dari mahasiswa dan dosen. Sebut saja penampilan Tarrarin, vokalis dari grup musik indie Svmmerdose serta penampilan para tim pengajar yang tergabung dalam The Lecture Band.
(poe)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1706 seconds (0.1#10.140)