KPU Optimistis Hasil Pemilu Bisa Diumumkan pada 22 Mei

Selasa, 07 Mei 2019 - 14:52 WIB
KPU Optimistis Hasil...
KPU Optimistis Hasil Pemilu Bisa Diumumkan pada 22 Mei
A A A
JAKARTA - Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ilham Saputra mengaku lembaganya optimistis bahwa hasil pemilu 2019 bisa diumumkan pada 22 Mei. Hal ini sekaligus menjawab keraguan publik, bahwa rekapitulasi secara teknis mengalami kendala.

"Tetap optimistis dong. Ini saja kita buat panel dua (rapat pleno dan rekapitulasi pemilihan) luar negeri," kata Ilham di Kantor KPU, Jakarta, Selasa (7/5/2019).

Ilham mengaku, penggunaan dua panel cukup membantu lembaganya untuk melalukan rekapitulasi suara. Bahkan, untuk rekapitulasi di tingkat provinsi yang tengah berlangsung saat ini bisa menggunakan tiga panel.

Dia meyakini, untuk rekapitulasi hasil pemilihan luar negeri di berbagai negara dan kantor perwakilan sudah dapat diketahui hasilnya dalam dua hari mendatang. Menurutnya, ada daerah atau perwakilan luar negeri dengan jumlah pemilih 40-70 persen dianggap tidak sulit untuk dilakukan rekapitulasi.

"Tetapi, memang kita masih menemukan kesalahan administrasi terkait dengan jumlah pemilih dan DPTb nya berapa, DPK nya berapa, ini hanya administrasi, tak terpengaruh terhadap rekapitulasi hasil perolehan suara," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9475 seconds (0.1#10.140)