Prabowo Subianto Siap Kejar Koruptor hingga ke Antartika

Jum'at, 08 Maret 2019 - 17:39 WIB
Prabowo Subianto Siap...
Prabowo Subianto Siap Kejar Koruptor hingga ke Antartika
A A A
JAKARTA - Calon presiden (Capres) nomor urut 02 Prabowo Subianto mengatakan bahwa korupsi di Indonesia sudah semakin parah. Hal demikian dikatakannya dalam pidato kebangsaannya bertajuk Renaisans Indonesia di Universitas Kebangsaan Republik Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Jumat (8/3/2019).

"Setiap lapisan korupsi. Betul tidak?" ujar Prabowo Subianto. (Baca juga: Tiba di Pangandaran, Sandiaga Uno Jadi Rebutan Selfie)

Maka itu, dia berkomitmen akan memberantas korupsi jika terpilih sebagai Presiden RI periode 2019-2024 nanti. "Begitu saya dilantik jadi Presiden Republik Indonesia, jika memang saya menerima mandat dari rakyat, pada saat itu saya akan cari bukti-bukti korupsinya," kata Ketua Umum Partai Gerindra ini.

Bahkan, dia bakal mengejar para koruptor hingga ke Antartika ataupun padang pasir sekalipun. "Dan pada saat itu, mulai saat itu saya akan kejar koruptor-koruptor itu. Bila perlu sampai ke Antartika, sampai ke padang pasir yang paling jauh akan saya kejar," tegas mantan Danjen Kopassus itu.

Adapun dalam kegiatan itu juga dihadiri oleh sejumlah anggota DPR dari Fraksi Partai Gerindra, seperti Edhy Prabowo, Sodiq Mudjahid, dan Sutan Adil Hendra.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0931 seconds (0.1#10.140)